Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cookpad Indonesia Hadirkan Voucer Belanja Bahan, Alat, dan Kelas Masak

Kompas.com - 26/03/2022, 18:02 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

KOMPAS.com - Cookpad Indonesia mengembangkan fitur layanan Premium yang mencakup fasilitas berbelanja daring Voucher Belanja dengan harga yang lebih terjangkau. 

Dari berlangganan Premium senilai Rp 3.000 per bulan, pengguna akan mendapat akses menuju resep teruji, kebebasan untuk menyimpan resep sebanyak-banyaknya, menyortir resep menggunakan fitur resep. 

Fitur terbaru dari layanan Premium Cookpad memberikan penawaran eksklusif untuk berbelanja segala kebutuhan dapur, alat masak dan kelas memasak. 

Baca juga:

“Kini dengan berlangganan Premium, pengguna akan menjadi bagian dari 2 juta pelanggan Cookpad Premium di seluruh dunia, sekaligus akan menjadi yang pertama untuk menikmati fitur premium terbaru, Voucher Belanja,” jelas Soegianto, CEO Cookpad Indonesia melalui virtual zoom, Rabu (23/3/2022). 

Ilustrasi dagingDok. Pexels/ Eiliv Aceron Ilustrasi daging

“Kami sangat bangga dapat mewujudkan inovasi ini, bersama para mitra terbaik yang memiliki misi sejalan dengan Cookpad, yakni membuat memasak menjadi menyenangkan,” sambungnya.

Ada delapan mitra yang bergabung pada peluncuran Voucher Belanja ini, terdiri dari HappyFresh, Segari, Sayurbox, Bliblimart, Oxone, Kumala, Natural Cooking Club (NCC) dan ABC Cooking Studio. 

Baca juga:

"Di bulan April saat Ramadan nanti, kami akan menyambut sejumlah mitra baru seperti Titipku, Shopee Segar, Debellin dan Electrolux," terang Soegianto. 

Soegianto menjelaskan, seiring dengan berkembangnya jumlah pengguna aktif yang menggunakan aplikasi, Cookpad ingin mendukung aktivitas memasak melalui kemudahan akses fitur Premium di dalam aplikasi. 

“Cookpad adalah aplikasi yang dapat digunakan oleh semua orang yang memasak, tidak hanya untuk mereka yang sudah mahir, tetapi juga untuk pemula yang baru ingin mencoba atau mereka yang ingin membuat sesuatu yang baru," pungkasnya. 

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com