Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Resep Olahan Udang untuk Sehari-hari, Tidak Cuma Udang Goreng

Kompas.com - 22/01/2022, 22:06 WIB
Lea Lyliana

Penulis

6. Udang bakar ala Makasar

Ada banyak kreasi udang bakar yang bisa disontek untuk menu sehari-hari. Salah satunya udang bakar ala Makasar. 

Bumbu udang bakar ini sederhana, seperti bawang merah, bawang putih, jahe, dan kunyit. Untuk memasaknya bisa pakai teflon atau wajan anti lengket. 

Baca juga: Resep Udang Bakar Bumbu ala Makassar, Makanan Mewah yang Simpel Buatnya

7. Udang bakar bumbu serai 

Resep udang bakar lain yang bisa dicoba yaitu udang bakar bumbu serai. Sajian ini cukup simpel cara membuatnya karena bisa pakai teflon. 

Racikan bumbunya terdiri dari bawang merah, bawang putih, serai, dan jahe parut. 

Baca juga: Resep Udang Bakar Teflon Bumbu Serai, Aromanya Harum

8. Udang balado 

Ilustrasi udang balado. Dok. Shutterstock/Ariyani Tedjo Ilustrasi udang balado.

Udang balado bisa jadi menu makan siang keluarga atau bekal. Sajian ini menggunakan aneka bumbu khas masakan Indonesia, seperti terasi, merica, cabai, dan air asam jawa. 

Untuk membuatnya udang bisa langsung ditumis saja tanpa perlu dikupas kulitnya. Jika ingin lebih wangi bisa juga ditambahkan irisan daun jeruk.

Baca juga:

9. Udang goreng tepung roti 

Udang goreng tepung roti mirip seperti tempura ala Jepang. Kreasi olahan udang ini cocok untuk menu makan siang anak atau bekal keluarga. 

Bumbu udangnya pun sederhana, hanya perlu garam dan lada bubuk. 

Baca juga: Resep Udang Goreng Tepung Roti, Lauk Sarapan Simple

10. Udang goreng mayones

Kalau suka gorengan renyah, kamu bisa membuat udang goreng mayones.

Resep udang goreng ini memerlukan tepung basah dan kering untuk menghasilkan tekstur renyah tahan lama. 

Baca juga: Resep Udang Goreng Mayones, Sajian Praktis ala Restoran

Penyajiannya bisa dengan saus mayones sederhana yang terbuat dari mayones, mustrad, air jeruk nipis, dan kacang sangrai. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com