KOMPAS.com - Kunci membuat tahu walik renyah yakni pada proses menggorengnya. Jika metodenya keliru, tahu walik menjadi berminyak dan kembang tahunya pun rontok.
Walau terlihat rumit tapi sebetulnya cara mengoreng tahu walik agar renyah cukup mudah.
Baca juga:
Pemilik usaha Tahu Walik Ikna, Shanti, membagikan cara menggoreng tahu walik supaya garing dan renyah. Berikut ulasannya.
Untuk menggoreng tahu walik pastikan minyak yang digunakan banyak dan cukup panas. Jika tidak tahu walik akan menjadi berminyak karena minyak tersebut akan meresap ke permukaannya.
Cara menggoreng tahu walik yang benar yakni dengan menggoreng sisi yang berisi adonan isi terlebih dulu.
Hal ini perlu dilakukan supaya kembang tahunya tidak rontok sehingga tahu walik menjadi lebih crispy.
"Nek goreng itu mengkurep dulu biar adonannya matang dulu. Nanti kalau adonan sudah hampir matang terus dibalik, baru dibolak-balik. Kurang lebih tekniknya seperti itu," tutur Shanti kepada Kompas.com, Selasa (07/12/2021).
Baca juga:
Tahu walik harus dibolak-balik agar matang merata dan hasilnya lebih crunchy. Pastikan untuk membaliknya dengan hati-hati agar kembang tahunya tidak rontok.
Setelah matang, tahu walik harus ditiriskan terlebih dulu di atas serokan.
Untuk meniriskannya, pastikan bagian yang berisi adonan berada di bagian bawah lalu kulit kembang tahunya di atas.
Baca juga:
Shanti mengatakan bahwa hal tersebut bisa membuat tahu walik tidak terlalu banyak. Sebab minyaknya dapat menetes lebih maksimal.
"Ini nirisinnya juga mengkurep, biar enggak minyakan. Kan minyaknya netes to," tutupnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.