Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Makan Kentang Bisa Tingkatkan Risiko Terkena Diabetes Tipe 2?

Kompas.com - 02/12/2021, 14:04 WIB
Krisda Tiofani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

Sumber Healtline

KOMPAS.com - Kentang adalah makanan tinggi karbohidrat. Kentang berukuran 75-80 gram mengandung sekitar 11-36 gram karbohidrat.

Jumlah karbohidrat dalam kentang berbeda. Melansir Healthline, metode pengolahan kentang memengaruhi besar kecilnya angka karbohidrat dalam kentang.

Semakin lama kentang dimasak, akan semakin besar jumlah karbohidratnya. Kentang mentah mengandung 11 gram karbohidrat, sedangkan karbohidrat dalam kentang goreng bisa mencapai 36 gram.

Jumlah karbohidrat kentang yang tinggi membuat makanan ini bisa menimbulkan efek negatif bagi penderita diabetes. Bahkan, bisa meningkatkan risiko diabetes tipe 2.

Sebuah studi yang dilakukan pada lebih dari 70 ribu orang membuktikan bahwa mengonsumsi tiga porsi olahan kentang per minggu, bisa meningkatkan risiko diabetes tipe 2.

Olahan kentang yang dimaksud adalah kentang rebus, kentang tumbuk, dan kentang panggang.

ilustrasi french fries atau kentang goreng. PIXABAY/matthiasboeckel ilustrasi french fries atau kentang goreng.

Sementara kentang goreng bisa meningkatkan risiko terkena diabetes tipe 2 hingga 19 persen. 

Tidak hanya meningkatkan risiko diabetes tipe 2, kentang goreng juga mengandung lemak tidak sehat dalam jumlah tinggi.

Lemak tersebut dapat meningkatkan tekanan darah, menurunkan kolesterol baik, dan menyebabkan obesitas.

Tiga efek negatif ini sangat berbahaya bagi penderita diabetes, khususnya bagi penderita diabetes tipe 2.

Oleh karena itu, kentang goreng, keripik kentang, dan hidangan kentang lainnya yang menggunakan banyak minyak sebaiknya dihindari.

Baca juga:

Ilustrasi talas belitung.DOK.SHUTTERSTOCK/TYASINDAYANTI Ilustrasi talas belitung.

Ganti dengan makanan lain

Selain membatasi konsumsi kentang, kamu juga dapat mengganti kentang dengan makanan lain. Beberapa makanan pengganti kentang ini mengandung karbohidrat yang lebih rendah.

Salah satu makanan pengganti kentang adalah wortel. Wortel sebanyak 80 gram hanya mengandung kurang dari 10 gram karbohidrat.

Kamu dapat mengolah wortel dengan berbagai metode masak, seperti rebus, kukus, atau panggang.

Ada juga talas dan ubi yang bisa dijadikan makanan pengganti kentang. Talas yang diirsi tipis, kemudian dipanggang dengan sedikit minyak bisa menjadi alternatif keripik kentang yang lebih sehat.

Sementara ubi bisa diolah menjadi aneka hidangan yang aman dikonsumsi penderita diabetes. Selain rendah karbohidrat, umbi-umbian juga merupakan sumber vitamin A yang baik bagi tubuh.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com