Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cafe Dangdut Akan Buka di New York September 2021

Kompas.com - 29/08/2021, 13:46 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

 

KOMPAS.com - Cafe Dangdut akan dibuka di New York City, Amerika Serikat, Jumat (3/8/2021).

Menurut Konjen RI di New York, Dr. Arifi Saiman, acara Soft Launching Cafe Dangdut akan diselenggarakan di Gedung WTC Financial Center New York.

Arifi mengatakan Cafe Dangdut New York bertujuan memperkenalkan musik dangdut dan kopi Indonesia.

Konsep Cafe Dangdut New York adalah coffee shop yang bersifat permanen dan coffee truck yang bersifat mobile atau dapat berpindah.

Baca juga:

4 Hal Wajib Ada di Kedai Kopi Kekinian, Bukan Sekadar Instagenic

Resep Es Kopi Susu Gula Aren dengan Boba Sagu, Irit Uang Jajan Kopi

Kafe dan coffe truck ini menjual kopi Indonesia dari berbagai daerah penghasil kopi di tanah air, mulai dari Aceh sampai Papua.

"Mekanisme bisnis Café Dangdut New York berbasis waralaba sehingga ke depan Cafe Dangdut New York dapat hadir di kota-kota lain di Amerika Serikat dan kota-kota lain di dunia”, ujar Arifi dikutip dari siaran pers yang diterima Kompas.com, Sabtu (28/8/2021).

Dalam acara Soft Launching, sebuah Coffee Truck berlogo Café Dangdut New York akan hadir dan berada di WTC selama satu hari penuh dari pukul 10.00-19.00 waktu setempat.

Memasarkan kopi bersama dangdut

Cafe Dangdut rencananya juga akan menjadi etalase produk industri kreatif UMKM (merchandise) seperti kaos, cangkir serta kuliner khas Indonesia di New York.

Baca juga: Resep Kopi Arab dengan Campuran Rempah untuk Tambah Stamina

Biji kopi yang djual di Cafe Dangdut. Dok. KJRI New York Biji kopi yang djual di Cafe Dangdut.

"New York adalah kota pusat industri musik dunia, Cafr Dangdut New York juga mengemban misi untuk membantu memfasilitasi kehadiran dan kiprah artis Indonesia di belantika musik AS," kata Arifi. 

Ia memberi contoh penyanyi Sara Fajira dari Surabaya yang saat ini sedang dalam negosiasi kontrak dengan label di AS.

Gagasan pendirian Cafe Dangdut New York tercetus dari perbincangan ‘IG Live’ antara Konjen RI New York dan artis dangdut Fitri Carlina pada Februari 2021.

Pendirian Cafe Dangdut New York ini kemudian ditindaklanjuti dengan pendirian Rumah Kopi-Dangdut Indonesia di KJRI New York.

Baca juga:

5 Kopi Termahal di Dunia, Ada yang Berasal dari Sisa Kotoran Luwak dan Gajah

5 Kesalahan Saat Membuat Roti Kopi, Jangan Beri Topping Kebanyakan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com