Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/05/2021, 08:11 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Mengukus brokoli jadi salah satu cara masak paling sederhana dan juga sehat.

Cara masak ini jadi pilihan bagi banyak orang yang memang sedang melakukan diet dan menghindari penambahan bahan lain seperti minyak, garam, keju, atau lainnya.

Dilansir Healthline, mengukus brokoli merupakan salah satu cara masak yang paling sehat.

Penelitian menemukan bahwa brokoli yang dikukus hanya mengalami pengurangan vitamin C sebesar lebih kurang 9-15 persen.

“Dikukus sama prinsipnya sama direbus, kalau airnya sudah mendidih, (brokoli) dimasukkan ke dalam kukusan itu sekitar delapan menit,” kata Chef Ragil Imam Wibowo ketika dihubungi Kompas.com, Kamis (27/5/2021).

Potong brokoli dalam ukuran yang sedang, yakni sekitar satu sampai satu setengah sentimeter agar lebih mudah untuk dimakan langsung.

Seperti dilansir The Spruce Eats, ada tiga cara cepat untuk mengukus brokoli, dengan microwave, pengukus, atau pun wajan biasa.

Kamu bisa memilih metode mana yang paling cocok untukmu.

Baca juga: Jangan Buang Batang Brokoli, Masak Jadi Sajian Berikut

1. Kukus brokoli pakai microwave

Kamu juga bisa mengukus brokoli pakai microwave. Namun, seringkali sayuran akan sulit matang dengan tepat. Sehingga teksturnya pun sulit diprediksi.

Cara mengukus brokoli dengan microwave, pertama letakkan brokoli yang sudah dicuci di dalam wadah yang aman untuk microwave. Gunakan sedikit air saja, sekitar satu sendok makan.

Tutup wadah dengan penutup aman microwave atau gunakan piring. Hindari menggunakan plastik wrap dalam microwave.

Masak dengan tegangan tinggi selama satu menit. Kemudian periksa tingkat kematangan brokoli. Jika belum matang, ulangi proses memasak dengan interval 30 detik hingga brokoli benar-benar matang sesuai keinginan.

Ilustrasi memasak brokoli dengan microwaveShutterstock/LightField Studios Ilustrasi memasak brokoli dengan microwave

2. Kukus pakai pengukus

Metode dengan pengukus ini cukup klasik. Caranya, didihkan sekitar 2,5 sentimeter air di dalam panci kukusan. Letakkan alas pengukus di dalamnya.

Kemudian masukkan brokoli yang sudah dipotong-potong dan dibersihkan ke dalam wadah pengukus. Tutup panci, lalu kukus hingga cukup empuk.

Biasanya membutuhkan waktu sekitar tiga menit agar empuk tapi renyah alias matang sempurna, dan delapan menit jika ingin sangat empuk.

Baca juga: Apa Brokoli Bisa Dimakan Mentah? Berikut Manfaatnya

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com