Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teknik Masak Terbaik untuk Bahan Makanan Nabati, Apa Saja?

Kompas.com - 28/04/2021, 20:29 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi


KOMPAS.com – Teknik memasak yang baik dan benar diperlukan untuk mempertahankan nutrisi dalam bahan makanan. Tak terkecuali dalam proses memasak bahan makanan nabati.

Cara memasak yang salah bisa mengakibatkan nutrisi yang terkandung dalam bahan makanan hilang.

Berbagai manfaat kesehatan yang diharapkan dari mengonsumsi bahan-bahan tersebut pun tidak akan kamu dapatkan.

Lantas, teknik memasak seperti apa yang paling baik dilakukan khususnya untuk bahan berbasis nabati?

Baca juga: Cara Rebus dan Kukus Jagung, Beda Durasi Masaknya

“Proses memasak paling bagus itu dikukus, karena semua nutrisinya enggak keluar,” kata Celebrity Chef Rinrin Marinka dalam acara konferensi pers virtual peluncuran The Vegetarian Butcher, Selasa (27/4/2021).

Proses pengukusan pun tak perlu terlalu lama. Cukup hingga makanan matang saja. Jangan terlalu lama hingga tekstur dan warna makanan berubah jelek.

Sementara untuk produk-produk seperti ‘daging’ nabati yang diproduksi The Vegetarian Butcher, kamu bisa mengolahnya dengan cara di-grill atau di-pan fried dengan sedikit minyak.

Baca juga: Resep Burger Tahu Cocok buat Vegan

Ilustrasi sayuran beku ditumis agar rasa lebih enak. SHUTTERSTOCK/ARTCOOKSTUDIO Ilustrasi sayuran beku ditumis agar rasa lebih enak.

“Tapi eksperimental juga. Selama (panasnya) enggak terlalu tinggi sampai gosong gitu ya nutrisi masih menempel kok,” jelas Marinka.

Menggunakan panas api yang terlalu tinggi saat memasak memang jadi salah satu hal yang sebaiknya dihindari, menurut Marinka.

Api yang terlalu besar dan proses memasak yang terlalu lama biasanya akan mengubah warna makanan. 

Pada proses memasak ‘daging’ nabati misalnya, warnanya akan lebih kecoklatan dengan aroma berasap yang nikmat.

Baca juga: Cara Kukus Labu Kuning untuk MPASI dan Aneka Hidangan

Namun proses tersebut bisa menghilangkan sebagian besar nutrisi dalam makanan.

Cukup pan fried atau grill makanan secukupnya saja agar nutrisi dan kandungan sari dalam bahan makanan tetap terjaga.

Cara memasak lain yang sering kali dihindari Marinka juga adalah merebus dan menggunakan microwave.

Baca juga: Resep Steak Tempe Crispy Sederhana, Steak Versi Murah

 

Ia tidak menyukai penggunaan microwave karena bisa mengubah tekstur makanan jadi tidak bagus.

“Sementara kalau direbus semua nutrisi bahan makanan itu bakal hilang di airnya,” pungkas Marinka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com