Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/03/2021, 16:03 WIB
Desy Kristi Yanti,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Saat melihat video tutorial masak atau melihat beberapa resep makanan, terkadang kita melihat atau mendengar sebutan "sejumput garam".

Bagi sebagian orang yang tidak tahu takaran yang benar dari sejumput garam, mungkin akan memasukkan garam sesuai perkiraannya, atau sampai makanan dirasa pas asinnya.

Jika takaran ternyata kurang memberi rasa asin mungkin masih bisa ditambah sedikit garam lagi, tetapi kalau takaran garam ternyata berlebih, makanan bisa jadi terlalu asin.

Dikutip dari Myrecipes.com dan Seattletimes.com, sejumput berarti mengambil sebagian kecil garam atau bumbu dapur halus lainnya menggunakan ujung jari telunjuk dan ibu jari.

Baca juga: Sejarah Garam dan Hubungannya dengan Peradaban Manusia

Ilustrasi garam laut. Dok. PXHERE Ilustrasi garam laut.

Sejumput garam setara antara 1/8 dan 1/16 sendok teh

Umumnya, sejumput garam berkisar antara 1/8 dan 1/16 sendok teh. Ukuran 1/8 sendok teh setara dengan 0,5 gram.

Sejumlah chef profesional dan juru masak rumahan mengukur cubitan mereka yaitu sekitar 3/4 sendok teh.

Namun, ukuran tersebut tergantung apa yang kamu masak dan cara mengambil garam. Apakah menggunakan ibu jari dan jari telunjuk, atau ibu jari dan dua jari.

Baca juga: Kenapa Garam Bisa Awetkan Makanan? Berikut Faktanya...

Biasanya orang profesional atau ahli masak akan memiliki ukuran cubitan yang lebih besar.

Namun, jika kamu menemukan kata "sejumput garam" pada resep, mulailah dengan 1/4 sendok teh, atau dua kali cubitan dua jari, untuk setiap sajian dalam resep.

Tujuannya bukan untuk membuat rasa makanan terasa asin, tetapi untuk membuat masakan terasa pas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com