Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER FOOD] Restoran Punya William Wongso Buka Lagi | Daftar Restoran di Yogyakarta

Kompas.com - 26/12/2020, 07:30 WIB
Yuharrani Aisyah

Penulis

KOMPAS.com - Berita tentang Restoran Sendok Garpu milik William Wongso di Swiss yang buka lagi menarik perhatian pembaca Kompas.com Food selama 23-25 Desember 2020.

Daftar tempat makan di Yogyakarta yang menyajikan pemandangan indah baik alam maupun Candi Prambanan pun masuk dalam jajaran berita yang banyak dibaca.

Baca juga: 10 Tempat Makan dengan Pemandangan Cantik di Bogor, Ada The Lake House dan Cimory Riverside

Selain itu, terdapat 3 resep makanan ringan yang tak kalah menarik bagi pembaca.

Berikut selengkapnya berita terpopuler Kompas.com Food edisi 23-25 Desember 2020.

1. Restoran Indonesia oleh William Wongso di Swiss Buka Lagi, Sendok Garpu

Lauk dan sayur di Restoran Sendok Garpu di Swiss.DOK. FACEBOOK SENDOK GARPU Lauk dan sayur di Restoran Sendok Garpu di Swiss.

Restoran Sendok Garpu di Swiss yang diprakarsai oleh William Wongso buka kembali. Namun, untuk sementara ini hanya melayani pelanggan melalui layanan pesan antar makanan.

Pelanggan yang memesan racikan masakan Indonesia otentik di Sendok Garpu pada 23 Desember 2020-15 Januari 2021 akan mendapatkan diskon sebesar 10 persen.

Baca selengkapnya: Restoran Indonesia oleh William Wongso di Swiss Buka Lagi, Sendok Garpu

2. 8 Tempat Makan di Yogyakarta dengan Pemandangan Alam Cantik

Marisini Coffee, dengan konsep cafe pinggir sawah, cafe satu ini memang jauh dari pusat kota Jogja. Berjarak kurang lebih 10 Km dari Malioboro, cafe ini menawarkan suasana desa yang asri namun dengan sentuhan modern. KOMPAS.com / Gabriella Wijaya Marisini Coffee, dengan konsep cafe pinggir sawah, cafe satu ini memang jauh dari pusat kota Jogja. Berjarak kurang lebih 10 Km dari Malioboro, cafe ini menawarkan suasana desa yang asri namun dengan sentuhan modern.

Tempat makan di Yogyakarta tidak hanya menyajikan makanan lezat melainkan juga pemandangan cantik seperti sawah, Candi Prambanan, bahkan ada juga yang langsung berlokasi di sungai.

Demi mendapatkan pemandangan indah tersebut kamu dapat berkunjung ke Marisini Coffee, Watoe Gadjah, Kopilima, dan Restoran The Manglung.

Baca selengkapnya: 8 Tempat Makan di Yogyakarta dengan Pemandangan Alam Cantik

3. Resep Roti Tawar Goreng Isi Abon, Menu Sarapan Gampang

Ilustrasi roti tawar goreng isi abon sapi untuk sarapan. DOK. SAJIAN SEDAP Ilustrasi roti tawar goreng isi abon sapi untuk sarapan.

Sarapan ala bakery tidak harus mengeluarkan banyak uang. Ingin menyantap roti isi abon, misalnya.

Kamu dapat membuat roti isi abon dari roti tawar dan abon siap pakai. Cara membuat yang singkat, menjadikan sajian ini cocok untuk menu sarapan atau camilan.

Baca selengkapnya: Resep Roti Tawar Goreng Isi Abon, Menu Sarapan Gampang

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com