Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Keliling Dunia" lewat Makanan Bisa ke Restoran di Bandung Ini

Kompas.com - 18/11/2020, 21:08 WIB
Yana Gabriella Wijaya,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com  - Setiap restoran umumnya punya spesialisasi hidangan, seperti makanan khas Indonesia, Jepang, atau China.

Namun di restoran daerah Bandung ini, kamu bisa menjelajah rasa beberapa negara sekaligus. Nama restoran ini adalah Rumah Lezat Simplisio.

Kamu bisa menyantap berbagai sajian di Jepang, Korea, Hong Kong, Jerman, Filipina sampai Italia di sini.

Baca juga: Jangan Lakukan 15 Hal Ini di Restoran Saat Pandemi

"Rumah Lezat Simplisio, sebagai “Pusat Kuliner DUNIA” kami memiliki ratusan menu halal dari banyak negara," jelas Owner Rumah Lezat Simplisio Marlissa Anggina kepada Kompas.com Selasa (17/11/2020).

Marlissa yang akrab disapa Lisa menjelaskan, sejak buka sembilan tahun lalu Rumah Lezat Simplisio biasanya mengganti buku menu maksimal setiap dua taun.

Sajian yang dipertahankan umumnya adalah hidangan yang bestseller dan melegenda. Sisanya ditukar dengan sajian baru dari negara lain.

"Jadi di satu waktu mungkin tidak ada menu dari negara tertentu tetapi di waktu berikutnya bisa jadi kami adakan," tambah wanita yang akrab disapa Lisa.

Lisa menerangkan jika hidangan yang disajikan berasal dari beberapa negara seperti Indonesia, Jepang, Korea, Malaysia, Hong Kong, dan Singapura.

Baca juga: Perbedaan Rendang Minang dan Malaysia, dari Asal-usul sampai Tekstur

Masih ada hidangan Thailand, Filipina, Italia, Belanda, Prancis, Jerman, Rusia, Amerika Serikat, dan lainnya. 

"Di buku menu sebelumnya kami adakan menu dari India dan Afrika. Buku menu selanjutnya (yang akan keluar secara virtual bulan depan) juga akan ada menu-menu baru," paparnya.

Menu di Rumah Lezat Simplisio

Ilustrasi bibimbap, nasi campur Korea dengan bumbu gochujang.SHUTTERSTOCK/TMON Ilustrasi bibimbap, nasi campur Korea dengan bumbu gochujang.

 

"Menu- menu yang paling bestseller di Rumah Lezat Simplisio yang berasal dari luar negeri, ada  Jepang dengan aneka ramen dan sushi. Korea dengan bibimbap, tteokbokki, ramyeon," kata Lisa. 

Selain itu ada Hong Kong dengan sajian mi hong kong, Filipina dengan tapsilog (nasi goreng filipina), dan Thailand dengan tomyum nam khon.

Lalu ada makanan dari Prancis yaitu french chicken forestiere. Kemudian yang makanan yang paling laris lainnya adalah dari Italia, carbonara pasta dan cheese arancini.

Sajian ini adalah bola nasi dan keju yang dibumbu dengan herbs & spices khas Italia.

Baca juga: 7 Restoran di Sentul yang Harus Didatangi, Jual Aneka Makanan Sunda

Kemudian ada hidangan Belanda yang pipuler yakni dutch cheese bitterballen light meal yang menjadi salah satu sajian paling laris di Simplisio.

Hidangan ini terdiri dari bola-bola daging sapi yang gurih dengan keju leleh di dalamnya. Tak lupa dari kawasan Asia, appetizers yang unik dan nikmat berasal dari Jepang.

Tertarik coba makanan dari berbagai negara? Hidangan di Rumah Lezat Simplisio, dihargai mulai Rp 19.500.

Rumah Lezat Simplisio beralamat di Jalan Karapitan 45A, Bandung, Jawa Barat. Rumah Lezat Simplisio melayani pengunjung dari pukul 10.00-21.00 WIB dan setiap Selasa tutup.

Baca juga: 5 Mie Kocok di Bandung, Cocok Disantap Saat Musim Hujan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com