Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Dessert Box Green Tea Tiramisu, Tidak Perlu Oven

Kompas.com - 13/10/2020, 11:26 WIB
Yuharrani Aisyah

Penulis

KOMPAS.com - Tiramisu dapat menjadi pilihan untuk menu dessert box yang mudah dibuat. Bahan utama tiramisu pada dasarnya 5 jenis dengan ciri khas penggunaan biskuit lady finger.

Baca juga: Resep Lady Finger untuk Tiramisu, Cuma Butuh 4 Bahan

Cara membuat tiramisu pun tidak membutuhkan oven dan cukup singkat. Tiramisu original menggunakan taburan bubuk kopi tetapi kamu dapat menggantinya dengan rasa favorit lain misalnya green tea.

Kali ini, kamu bisa coba membuat Green Tea Tiramisu. Resepnya dibagikan oleh Chef Putri Miranti pada Jakarta Dessert Week 2020 melalui Tokopedia Play, Minggu (11/10/2020).

Resep Green Tea Tiramisu

Bahan

  • 2 kuning telur
  • 60 gram gula kastor
  • 250 gram keju mascarpone
  • 125 gram whipped cream cair
  • Biskuit lady fingers secukupnya
  • 1 sdm bubuk green tea untuk taburan

Bahan sirup green tea

  • 1 sdm bubuk green tea
  • 1 sdm gula
  • 100 ml air panas

Cara membuat Green Tea Tiramisu

1. Siapkan wadah stainless steel. Masukkan telur dan gula. Aduk sebentar. Panaskan di atas panci berisi air. Api jangan terlalu besar supaya panas tidak langsung memanaskan wadah.

Tujuan memanaskan telur dan gula (sabayon) ini untuk menghilangkan bakteri. Namun, tidak sampai terlalu matang.

Baca juga: Mengenal Teknik Masak Sabayon, Cara Matangkan Telur dengan Uap Air

Aduk terus menggunakan balloon whisk sampai teksturnya agak kental atau disebut ribbon stage.

Panaskan sampai suhu 60 derajat celsius. Kalau tidak punya termometer, cukup rasakan pakai jari. Panasnya terasa hangat menuju panas, tetapi tidak sampai membuat jari kesakitan.

Angkat dan dinginkan sabayon. Bisa masukkan ke kulkas.

2. Kocok whipped cream cair menggunakan balloon whisk sampai teksturnya kaku. Sisihkan.

3. Pada wadah terpisah, campurkan bubuk green tea, gula, dan air panas. Aduk sampai gula larut.

4. Celupkan lady finger sebentar ke sirup green tea. Tata dalam wadah saji.

5. Keluarkan sabayon dari kulkas. Campur dengan keju mascarpone. Aduk dengan gerakan melipat.

Keju mascarpone cukup sensitif, bisa mudah pecah apabila terkena panas. Maka dari itu, sabayon harus didinginkan terlebih dahulu.

Baca juga: Mengenal Mascarpone, Keju Asal Italia untuk Bikin Tiramisu

6. Tambahkan whipped cream. Lipat adonan sampai soft peak. Maksudnya, puncak adonan kaku sejenak lalu kembali lembut dan leleh beberapa detik kemudian.

7. Masukkan campuran krim ke atas lady finger yang sudah ditata. Ratakan. Tambahkan layer selanjutnya dengan arah berlawanan.

Tata lady finger lagi. Beri campuran krim. Ratakan. Taburkan bubuk green tea. Kamu bisa memberi hiasan di atas tiramisu ini misalnya remah kukis. Setelah itu, masukkan ke dalam kulkas sebelum disajikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com