Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bedanya Pizza Italia dengan Amerika, Lihat Ketebalan Rotinya

Kompas.com - 22/09/2020, 20:32 WIB
Nine Fridayani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pizza dikenal sebagai makanan dari Italia. Sampai akhirnya menyebar ke penjuru dunia termasuk Amerika.

Sampai kini, terdapat dua gaya pizza yang dikenal di dunia, yaitu pizza Italia dan pizza Amerika. Kedua jenis pizza tersebut mempunyai sejumlah perbedaan.

Bagi pecinta pizza, wajib tahu ciri-ciri dari pizza Italia dan pizza Amerika seperti yang dilansir dari Spoon University.

Baca juga: Bedanya Saus Pizza dengan Saus Pasta, Cara Masak sampai Konsistensi

1. Pizza Italia

Pizza Italia secara tradisional terbuat dari bahan sederhana yaitu adonan roti, saus tomat, keju, dan basil segar.

Ciri khas pizza Italia terletak pada perpaduan warna dari bahan tersebut yaitu merah, putih, dan hijau. Warna tersebut mewakili bendera Italia.

Pizza Italia memiliki kulit atau roti yang tipis dan ringan. Biasanya lapisan saus dan kejunya tipis.

Adonan dipanggang sampai ujungnya mengembang dan bagian bawahnya berwarna coklat keemasan. Tekstur hasil pizza italia ringan dan renyah.

Kelezatan pizza Italia akan lebih terasa ketika dimakan dalam keadaan masih hangat. Pasalnya tekstur renyah akan terasa dibanding ketika sudah dingin.

Tipisnya kulit atau roti pizza Italia juga memengaruhi cara menyantapnya. Pizza biasanya dilipat dulu sebelum disantap.

Ilustrasi pizza Amerika dengan roti tebal. SHUTTERSTOCK/www.petrovvladimir.ru Ilustrasi pizza Amerika dengan roti tebal.

2. Pizza Amerika

Pizza Amerika banyak dijumpai di dunia termasuk Indonesia.

Pizza Amerika cenderung memiliki lapisan kulit lebih tebal dan lebih padat daripada pizza Italia. Bagian saus, keju, dan topping lebih banyak dan variatif. 

Rasa pizza Amerika cenderung manis, meski tidak dominan. Konon terdapat kisah di balik rasa manis pizza Amerika.

Toko pizza dan restoran Italia mulai buka di Amerika pada awal abad ke-20. Saat itu saus tomat dengan harga terjangkau seringkali memiliki tingkat keasaman sangat tinggi.

Dikutip dari Thrillist, gula ditambahkan pada saus tomat tersebut agar rasanya seimbang. Tidak terlau asam maupun manis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com