JAKARTA, KOMPAS.com - Punya pisang yang sudah sangat matang dan warnya mulai coklat? Jangan dibuang karena bisa diolah menjadi bolu kukus.
Baca juga: Ini Tingkat Kematangan Pisang, Bisa Dibuat Aneka Makanan
"Ini bisa dilakukan sama ibu-ibu rumahan, caranya mudah dan bahannya juga mudah didapat, cuma pakai kukusan masaknya," jelas Senior Pastry & Bakery Cook Hotel Santika Bandung, Siti Kanari.
Untuk membuat bolu kukus sengaja dipilih pisang yang sudah kecoklatan dan memiliki tingkat kematangan mendekati busuk. Sebab dengan demikian rasa dan aroma pisang lebih kuat.
"Iya lebih wangi aromanya (pisang yang coklat), biasanya kalo ibu-ibu selalu memanfaatkan pisang yang sudah layu atau kecoklatan karena kalo dimakan langsung udah tidak terlalu enak, daripada dibuang lebih baik dibuat bolu pisang," jelas Siti.
Siti menjelaskan, selain gampang dibuat, bolu kukus ini juga ekonomis.
Bahan
Cara membuat bolu kukus
1. Kupas pisang, hancurkan sampai halus dan masukkan dalam satu wadah besar.
2. Campurkan gula pasir, tepung terigu, susu bubuk, baking powder, dan baking soda. Kocok pakai mixer, terakhir masukkan minyak goreng. Aduk sampai rata. Sisihkan.
3. Olesi loyang dengan minyak goreng. Kemudian tuangkan adonan bolu pisang.
4. Tutup loyang pakai kain atau lap agar air hasil uap kukusan tidak menetes ke adonan, tutup kukusan. Kukus sampai matang, angkat dan sajikan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.