Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Panduan Memilih Kombinasi Lauk dan Sayur di Restoran Padang dari Ahli

Kompas.com - 12/06/2020, 20:07 WIB
Yana Gabriella Wijaya,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

JAKARTA,KOMPAS.com  - Terkadang saat masuk ke rumah makan Padang suka kalap dengan lauk yang sudah disusun di palung (rak bagian depan restoran padang).

Lapar mata membuat kamu merasa ingin menyantap semua sajian mulai dari rendang, dedendang balado, gulai ikan, sampai telur dadar.

Baca juga: 17 Restoran Padang di Jakarta yang Wajib Dikunjungi

Kamu yang bingung akan situasi ini bisa mengikuti saran generasi kedua RM Surya di Benhil, Daswir Gazali. RM Surya merupakan salah satu rumah makan padang tertua di Jakarta yang buka sejak 1960. 

Berikut panduan memilih kombinasi lauk dan sayur di restoran padang dari Daswir:

1. Rendang 

Rendang memiliki rasa rempah yang kuat, karena rendang dimasak dalam waktu lama, bisa 8-10 jam.

Proses memasak yang lama membuat bumbu dan rempah menyerap sempurna dalam dalam daging. Rendang juga terkenal memiliki ampas yang sering kita sebut bumbu untuk menambah cita rasa makanan lain. 

Menurut Daswir, rendang menjadi sajian yang paling sering dipesan.

Baca juga: Gordon Ramsay Belajar Masak Rendang di Sumatera Barat

"Rendang pasti yang akan selalu dicari, orang-orang biasanya pakai nasi, sayur nangka sama daun singkong rebus," jelas Daswir kepada Kompas.com, Senin (8/6/2020).

Bumbu rendang yang kuat akan terasa seimbang dengan rasa daun singkong rebus yang tawar dan sedikit pahit.

Nasi dengan lauk rendang bisa disiram dengan kuah gulai supaya lebih mantap dan terasa gurih dari santan.

2. Telur dadar 

"Lalu telur dadar juga sering dipesan, telur dadar biasanya dicampur dengan ayam goreng dan sambal hijau," ujar Daswir.

Baca juga: Dilarang Sajikan Prasmanan, Rumah Makan Padang di Jakarta Atur Siasat

Telur dadar di restoran padang memiliki bentuk yang tebal dan matang merata. Telur tidak amis walaupun volumenya tinggi dan menggunakan telur yang banyak.

Pada dasarnya telur dadar di restoran padang memiliki isian seperti cabai merah dan daun bawang. Tekstur telur dadar di restoran padang terkenal lembut.

Seporsi nasi dengan telur dadar bisa dinikmati dengan ayam goreng. Agar kian nikmat, Daswir menyarankan untuk menyantap hidangan ini dengan sambal hijau.

3. Gulai Ayam 

Menu andalan Kedai Nasi Pauh Piaman. Menggunakan ikan laut yang asli diambil langsung dari PadangKOMPAS.COM/YOSIA MARGARETTA Menu andalan Kedai Nasi Pauh Piaman. Menggunakan ikan laut yang asli diambil langsung dari Padang
 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com