Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

7 Tempat Makan Sushi di Malang, Harga Mulai Rp 5.000

Bahan lauk sushi biasanya mentah dan segar, namun terdapat bahan yang matang serta diberi topping bermacam-macam.

Kedai dan restoran sushi cukup mudah ditemui di beberapa kota besar, seperti di Kota Malang berikut ini.

Simak tujuh tempat makan sushi di Malang, harga mulai Rp 5.000, berikut penjelasan selanjutnya.

1. Peco Peco Sushi

Peco Peco Sushi berada di Jalan Simpang Wilis Indah Ruko Nomor 3, Gading Kasri, Kecamatan Klojen. Peco Peco Sushi buka setiap hari pukul 09.00 sampai 21.00 WIB.

Peco Peco Sushi menyediakan menu sushi terdiri dari Fujiyama Roll, Tuna Mayo Maki, Spicy Salmon Gunkan, Tobikko Inari, Salmon Aburi, dan Sakana Maki.

Harga per menu di Peco Peco Sushi dibanderol mulai Rp 20.000 sampai Rp 300.000.

2. Sushi Lima

Sushi Lima berlokasi di Pujasera Omah Joglo di Jalan Raya Ki Ageng Gribig Nomor 98, Sawojajar, Kecamatan Kedungkandang. 

Sushi Lima buka setiap hari kecuali Selasa, pukul 13.00 sampai 20.00 WIB.

Sushi Lima merupakan kedai kaki lima dengan menu sushi, yaitu Tuna Roll, Spicy Roll, Dori Rolls, Salmon Roll, dan Barbeque Rolls.

Harga per menu di Sushi Lima mulai Rp 5.000 sampai Rp 65.000.

3. Hachi Hachi Bistro

Hachi Hachi Bistro berada di Mall Olympic Garden (MOG) Jalan Kawi Nomor 20, Kauman, Kecamatan Klojen. Hachi Hachi Bistro buka setiap hari, pukul 10.00 sampai 22.00 WIB.

Hachi Hachi Bistro mempunyai menu sushi fushion terdiri dari Black Dragon Roll, Salmon Aburi Maki, Baked Salmon Roll, Sashimi Salmon, dan Volcano Roll.

Selain itu di Hachi Hachi Bistro menyediakan menu masakan Jepang lainnya. Harga sushi per menu di Hachi Hachi Bistro mulai Rp 12.000 sampai Rp 65.000.

4. Ichiban Sushi

Ichiban Sushi berada di Malang Town Square (Matos) Jalan Veteran Nomor 2, Penanggungan, Klojen, Kecamatan Klojen. Ichiban Sushi buka setiap hari, pukul 10.00 sampai 21.00 WIB.

Ichiban Sushi memiliki menu sushi, yaitu Tekka Maki, Spicy Tuna Roll, Tako Sushi, Ebi Sushi, Inari Sushi, dan Fish Cake Roll.

Ichiban Sushi juga menyediakan berbagai macam menu ramen, donburi, dan bento set. Harga sushi per menu di Ichiban Sushi dibanderol mulai Rp 19.000 sampai Rp 68.000.

5. Sushi Station

Sushi Station berada di MX Transmart Jalan Veteran, Penanggungan, Kecamatan Klojen. Sushi Station buka setiap hari, pukul 10.00 - 20.00 WIB.

Sushi Station mempunyai menu sushi terdiri dari Hot Tuna Roll, California Roll, Crunchy Roll, Salmon Belly Aburi, Tamago Nigiri, dan Mexico Roll.

Harga sushi per menu di Sushi Station mulai Rp 19.000 sampai 39.000.

 

6. Saboten Shokudo

Saboten Shokudo berlokasi di Jalan Dieng Nomor 18, Gading Kasri, Kecamatan Klojen. Saboten Shokudo buka setiap hari, pukul 10.00 sampai 22.00 WIB.

Saboten Shokudo menyediakan berbagai macam menu makanan khas Jepang, salah satunya sushi, yaitu Mazeru Tuna Sushi, Philadelphia Roll, Kani Maki Sushi, dan Spicy Tuna Sushi. 

Harga sushi per menu di Saboten Shokudo mulai Rp 30.000 sampai Rp 67.000.

7. Sushi Tei

Sushi Tei berada di Mall Olympic Garden (MOG) Jalan Kawi Nomor 29, Kauman, Kecamatan Klojen. Sushi Tei buka setiap hari, pukul 10.00 sampai 22.00 WIB.

Sushi Tei mempunyai menu terdiri dari, Jo Unagi, Tamago, Ebi Mentai, Sanshoku Hana Salmon, Spicy Salmon Inari, Aburi Ika, Inari Kanimayo, dan Maguro.

Harga menu sushi di Sushi Tei mulai Rp 18.000 sampai Rp 319.000.

https://www.kompas.com/food/read/2022/11/29/070500175/7-tempat-makan-sushi-di-malang-harga-mulai-rp-5.000

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke