Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Cara Bersihkan Piring Putih Lecet agar Terlihat Seperti Baru

KOMPAS.com - Lecet pada piring putih umum terjadi saat alat makan berbahan keramik ini sudah digunakan dalam waktu lama.

Piring putih yang lecet biasanya disebabkan oleh gesekan antar piring saat ditiriskan dan disimpan bersamaan.

Kamu bisa memudarkan, bahkan menghilangkan, lecet pada piring putih dengan bahan dan cara sederhana di rumah.

Ada tiga cara membersihkan piring putih agar terlihat seperti baru, dilansir dari The Kitchnn berikut ini.

  • 8 Alat Menata Sajian di Atas Piring dan Fungsinya
  • 10 Cara Tata Makanan di Piring, Belajar Kesalahan Peserta MasterChef

1. Sisihkan piring yang lecet

Pertama, kumpulkan piring keramik putih yang lecet dan ingin dibersihkan, lalu sisihkan alat makan ini.

Kamu bisa menyeka permukaan piring terlebih dahulu menggunakan kain, sebelum membersihkannya.

Ada dua bahan pembersih piring lecet yang bisa kamu gunakan, yakni soda kue dan cream of tartar.

Soda kue dan cream of tartar merupakan dua pilihan terbaik pembersih piring yang mampu menghilangkan lecet ringan di sekitar piring.

3. Oles bahan pembersih ke sekitar piring

Kamu bisa memilih salah satu bahan pembersih piring tersebut, lalu menaburkannya di atas permukaan piring.

Tambahkan beberapa tetes air, lalu gosok menggunakan kain basah hingga menutupi bagian lecet atau seluruh piring.

Gosok perlahan menggunakan kain hingga lecet pada piring hilang. Kemudian, cuci piring menggunakan sabun dan air seperti biasa. Bilas dan keringkan.

https://www.kompas.com/food/read/2022/03/01/170400575/3-cara-bersihkan-piring-putih-lecet-agar-terlihat-seperti-baru

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke