Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

10 Kuliner di Cibadak Bandung, Ada Soto hingga Bola Ubi

KOMPAS.com - Jalan Cibadak di Bandung terkenal sebagai salah satu surganya kuliner pinggir jalan.

Di sini, kamu bisa menemukan berbagai kedai makan yang menjual aneka masakan dan minuman yang menggiurkan.

Namun perlu diingat, selalu jaga protokol kesehatan dan jaga jarak saat kulineran di Jalan Cibadak, Bandung. Baiknya kalau dibungkus dan disantap di rumah saat pandemi seperti sekarang ini.

Berikut 10 makanan di Jalan Cibadak, Bandung yang wajib kamu cicipi saat singgah di sana.

1. Kobe Teppanyaki

Kobe Teppanyaki bisa kamu kunjungi untuk menikmati aneka menu khas Jepang atau China.

Menu yang ditawarkan, ada sushi, teriyaki, yakiniku, katsu sukiyaki, dan menu steam boat.

Harga yang ditawarkan di kedai makan di Jalan Cibadak ini tergolong cukup murah, steam boat-nya dibanderol mulai dari Rp 40.000.

Tenang, porsi steam boat yang ditawarkan cukup besar sehingga bisa dinikmati lebih dari dua orang.

Lokasnya berada di Jalan Cibadak Nomor 101, Bandung. Buka dari pukul 18.00-24.00 WIB.

Menawarkan hidangan soto khas Bandung yang identik dengan kuah bening dan berisikan irisan lobak, kacang kedelai, daun kemangi, dan potongan daging sapi.

Harga per mangkuk soto dibanderol dari Rp 30.000, lengkap dengan nasi putih hangat.

Lokasinya berada di Jalan Cibadak Nomor 79, Bandung. Buka dari pukul 09.00-21.00 WIB.

3. Baso Tahu Tegallega Asli Sin Sien Hien

Menawarkan menu baso tahu dan siomay yang disiram dengan bumbu kacang.

Semangkuk baso tahu disajikan hangat sehingga cocok dinikmati kala hujan turun. Harga sato baso tahu dibanderol dengan harga Rp 11.00.

Baso Tahu Tegallega Asli Sin Sien Hien buka dari pukul 18.00-00.00 WIB.

Di sepanjang Jalan Cibadak juga ada yang menjual minuman hangat seperti ronde.

Kedai ronde ini sudah ada sejak 1980an, dengan sajian kuah ronde dengan cita rasa manis dan gurih. Kuahnya terasa hangat, aroma dan rasa jahenya terasa di tenggorokan.

Harga per mangkuk ronde dibanderol sekitar Rp 15.000. Lokasinya berada di Jalan Cibadak Nomor 99, Bandung. Buka dari pukul 18.00-00.00 WIB.

5. Wakacao

Wakacao merupakan tempat makan halal di Jalan Cibadak, Bandung yang bisa kamu kunjungi selanjutnya.

Ada menu hot plate yang berisikan nasi putih hangat dan daging sapi Australia berkualitas yang dimasak dengan aneka bumbu. Seperti bumbu rendang, kari, dan gulai.

Bukan hanya daging sapi, tapi juga ada daging ikan salmon sebagai isiannya. Soal harga, per menu dikenai biaya mulai dari Rp 35.000.

Lokasinya berada di Jalan Cibadak Nomor 158, Bandung.

Buat kamu yang ingin menikmati dessert manis, kamu bisa mampir ke Martabak Nikmat Cibadak.

Di sini, kamu bisa menikmati aneka menu martabak manis dengan topping yang bermacam-macam. Mulai dari keju, kacang, cokelat, wijen, pisang, hingga kismis.

Harga per loyang martabak manis dibanderol mulai dari Rp 35.000 untuk yang tipis kering dan harga Rp 50.000 untuk yang tebal.

7. Soto Bandung Pak Simon

Kalau malam hari, paling enak makan masakan berkuah yang menghangatkan tubuh. Salah satunya, kedai soto di Bandung yang berlokasi di Jalan Cibadak.

Spesialnya, di sini soto khas Bandung disajikan dengan potongan daging, babat, lobak, dan kacang tanah. Harga per mangkuk soto dibanderol mulai dari Rp 30.000.

Soto Bandung Pak Simon buka dari pukul 17.00-22.00 WIB.

Di kedai camilan di Jalan Cibadak, Bandung, kamu bisa menikmati gorengan enak nan lezat yang terbuat dari ikan. 

Basko ikan goreng ini memiliki ukuran yang besar sehingga cukup mengenyangkan. Tambah dengan saus sambal agar lebih nikmat. 

Lokasi Bakso Ikan Goreng Damar berada di Jalan Cibadak Nomor 157-161, Bandung. Buka dari pukul 17.30-00.00 WIB. 

9. Pisang Keju Papaday 

Kamu wajib mencicipi dessert yang satu ini, pisang yang digoreng, lalu dipenyet. Kemudian diberi taburan keju parut dan meses cokelat.

Rasa dari pisangnya sendiri empuk dan manisnya tidak berlebihan. Cocok untuk camilan malam. Harganya hanya Rp 20.000.

Lokasinya berada di Jalan Cibadak Nomor 101, Bandung. 

10. Bola Ubi Gardujati

Masih dengan menu camilan, di sini kamu bisa mencicipi bola ubi yang dalamnya kosong atau kopong. Harga satu bola ubi goreng hanya Rp 1.500 saja.

Rasanya yang manis dan teksturnya yang ringan, bisa bikin kamu habis banyak.

Lokasinya berada di Jalan Cibadak Nomor 107-111, Bandung. Buka dari pukul 16.00-23.00 WIB.

Pada masa pandemi seperti saat ini, pastikan saat berkunjung tetap melakukan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Di antaranya adalah memakai masker, mencuci tangan pakai sabun, menjaga jarak, dan tidak bepergian jika demam atau suhu tubuh di atas 37,3 derajat celsius.

https://www.kompas.com/food/read/2021/02/11/203800175/10-kuliner-di-cibadak-bandung-ada-soto-hingga-bola-ubi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke