KOMPAS.com - Rekrutmen Bersama Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mengumumkan lowongan kerja yang bisa dilamar lulusan D3 hingga S2 mulai besok, Jumat (5/5/2023).
Dilansir dari akun Instagram @fhci.bumn, generasi milenial dan gen-z yang ingin bergabung di perusahaan BUMN, bisa segera mempersiapkan diri dalam Rekrutmen Bersama BUMN 2023 bisa menyimak persyaratan batas usia, IPK, hingga cara daftar.
BUMN dan FHCI telah menetapkan persyaratan batas usia dan IPK bagi jenjang D3, S1 dan S2 untuk proses seleksi.
Baca juga: Bergabung di Organisasi Kampus? Ini Skill yang Bisa Dituliskan di CV
Usia paling tinggi atau maksimal ialah 35 tahun. Namun, untuk batas usia akan berbeda antara D3, S1 dan S2.
Karena itu, simak seluruh persyaratan Rekrutmen Bersama BUMN 2023 yang bisa disimak di bawah ini.
1. Warga Negara Indonesia
2. Batas usia maksimal per 1 Desember 2022 sesuai jenjang pendidikan sebagai berikut:
3. IPK minimal 2,75
4. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia.
5. Sehat jasmani, rohani dan bebas narkoba.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.