Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 20/02/2023, 15:57 WIB
Mahar Prastiwi,
Albertus Adit

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sekolah yang belum menyelesaikan finalisasi Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) 2023 masih ada kesempatan melakukan finalisasi PDSS hingga 22 Februari 2023 pukul 15.00 WIB mendatang.

Meski finalisasi PDSS 2023 diperpanjang, namun jadwal pelaksanaan Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2023 tidak berubah.

Siswa eligible bisa melakukan pendaftaran SNBP 2023 hingga 28 Februari mendatang. Sedangkan siswa eligible yang sekolahnya baru saja menyelesaikan finalisasi PDSS 2023, baru bisa mendaftar SNBP 2023 pada Kamis 23 Februari 2023.

Hal ini disampaikan panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) dalam Konferensi Pers Penyelesaian Pengisian PDSS untuk Memberikan Kesempatan Siswa Mendaftar SNBP 2023, Senin (20/2/2023).

Baca juga: Kemendikbud Perpanjang Finalisasi PDSS, Syarat Siswa Ikut SNBP 2023

Finalisasi PDSS diperpanjang, jadwal SNBP 2023 tidak berubah

Wakil Ketua II Panitia SNPMB 2023 sekaligus Rektor Universitas Negeri Gorontolo (UNG) Eduart Wolok menerangkan, jadwal SNBP 2023 tidak akan mengalami perubahan.

Untuk pengumuman SNBP 2023 jatuh pada 28 Maret tidak bisa digeser karena berkaitan dengan jalur seleksi masuk PTN berikutnya baik UTBK SNBT dan Mandiri.

"Sehingga semua selesai di akhir Juli. Karena pengumuman SNBP 2023 tidak boleh digeser dan proses seleksi butuh waktu 1 bulan," kata Eduart Wolok seperti dikutip dari kanal YouTube SNPMB BPPP Kemendikbud, Senin (20/2/2023).

Ada 5 poin yang disampaikan Eduart Wolok terkait masa perpanjangan finalisasi PDSS 2023 yang bisa dilakukan pihak sekolah. Berikut poin pentingnya:

1. Sekolah yang diberi kesempatan menyelesaikan pengisian PDSS adalah sekolah yang sudah memiliki akun sekolah namun belum menyelesaikan finalisasi PDSS.

Adapun sekolah yang sudah melakukan tahapan finalisasi sampai dengan 9 Februari 2023 pukul 15.00 WIB tidak diperkenankan melakukan pembatalan finalisasi (unfinalisasi).

2. Penyelesaian pengisian PDSS meliputi semua tahap yaitu tahap Finalisasi Data Sekolah, Finalisasi Siswa Eligible, Finalisasi Kurikulum dan Finalisasi Nilai.

3. Kesempatan pengisian PDSS diberikan mulai Senin 20 Februari 2023 pukul 15.00 WIB sampai dengan Rabu 22 Februari 2023 pukul 15.00 WIB.

Baca juga: Cek 20 Universitas Swasta yang Terima Peserta KIP Kuliah 2023

4. Para siswa pada sekolah yang sedang melakukan proses pengisian PDSS dengan waktu tersebut baru dapat melakukan pendaftaran SNBP mulai Kamis 23 Februari 2023 pukul 00.00 WIB.

5. Pemberian kesempatan pengisian PDSS ini tidak mengakibatkan perubahan pada jadwal pendaftaran SNBP. Pendaftaran SNBP akan tetap ditutup pada Selasa 28 Februari pukul 15.00 WIB.

Kemendikbud Ristek bersama panitia SNPMB 2023 memberi kesempatan bagi sekolah yang belum melakukan finalisasi PDSS 2023. Hal ini dilakukan agar siswa yang memenuhi kriteria atau siswa eligible bisa melakukan pendaftaran SNBP 2023 yang ditutup pada 28 Februari 2023.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com