Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belajar di Muspusdirla, Taruna AAU Serap Semangat Pendahulu TNI AU

Kompas.com - 06/02/2023, 17:45 WIB
Albertus Adit

Penulis

KOMPAS.com - Salah satu museum kebanggaan TNI Angkatan Udara (AU), Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala (Muspusdirla) Yogyakarta masih menjadi magnet bagi wisatawan.

Tak hanya sebagai objek wisata, museum ini juga menjadi jujugan bagi pelajar, mahasiswa hingga Taruna dan Taruni Akademi TNI.

Seperti pada, Senin (6/2/2023), sebanyak 149 Taruna dan Taruni Akademi Angkatan Udara (AAU) mengunjungi Muspusdirla Yogyakarta.

Adapun kunjungan tersebut dalam rangkaian kegiatan tradisi penerimaan Taruna Tingkat I W-2022.

Baca juga: Kunjungi Muspusdirla, Gubernur AAU: Taruna Harus Meneladani Pahlawan

Kepala Muspusdirla Yogyakarta Kolonel Sus Yuto Nugroho dalam sambutan penerimaan mengatakan, kunjungan Taruna dan Taruni ke Muspusdirla merupakan langkah yang tepat.

Tak hanya itu saja, dari kunjunga itu juga merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan bagi Keluarga Besar Muspusdirla Yogyakarta.

Kolonel Yuto menyatakan, kunjungan taruna ke Muspusdirla hendaknya tidak hanya untuk melihat koleksi saja. Tetapi lebih dari itu, para Taruna dan Taruni dapat menyerap semangat yang telah dicontohkan oleh para pendahulu yang terekam di tiap-tiap koleksi.

"Serap semangat para pendahulu dan jadikan motivasi dalam belajar dan berlatih selama menempuh pendidikan di Akademi Angkatan Udara," ujar Kolonel Yuto.

Hal itu, tanpa sebab karena Muspusdirla punya ribuan koleksi. Dari koleksi-koleksi itu juga menyimpan cerita-cerita tersendiri yang membanggakan bagi TNI AU serta bangsa Indonesia.

Maka dari itu, Taruna Taruni yang datang bisa mendapat gambaran mengenai upaya panjang para pendahulu Angkatan Udara dalam mempertahankan keutuhan NKRI.

"Semangat yang harus diteladani generasi penerus dari para pendahulu Angkatan Udara ialah tidak ada alasan bagi para taruna untuk tidak giat belajar dan berlatih selama menempuh pendidikan di Akademi Angkatan Udara," tegas

"Untuk itu, para Taruna dan Taruni AAU yang datang ke Muspusdirla ini diharapkan tidak hanya melihat koleksi saja, tetapi juga menyerap semangat para pendahulu Angkatan Udara untuk dijadikan bekal di dalam menuntut ilmu, belajar dan berlatih, di Akademi Angkatan Udara," tegas Kolonel Sus Yuto Nugroho.

Baca juga: Menilik Kisah Toleransi Korban Pesawat Dakota VT-CLA, Penting Diketahui Generasi Muda

Tentunya dengan meneladani sebagai generasi penerus dari para pendahulu Angkatan Udara. Sehingga ke depannya bisa menjadi pemimpin-pemimpin baru bagi TNI AU.

Pada kesempatan itu, sebanyak 149 Taruna dan Taruni AAU terlihat antusias mendapat penjelasan mengenai koleksi di Muspusdirla Yogyakarta. Selain itu, mereka juga mencatat beberapa koleksi untuk menambah bekal pengetahuannya.

Senada Kolonel Yuto, Komandan Wing Taruna Kolonel Pnb. Hilman mengatakan kunjungan Taruna ke Muspusdirla bertujuan untuk mengenalkan dan memberikan tambahan wawasan pengetahuan kepada Taruna Akademi TNI tentang satuan-satuan di tiap-tiap matra agar menjadi bekal dalam pelaksanaan tugas di masa depan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com