KOMPAS.com - Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) di Indonesia membuka pendaftaran siswa baru melalui Seleksi Nasional Peserta Didik Baru (SNPDB) Tahun Pelajaran 2023/2024. MAN IC Serpong menjadi salah satu Madrasah Aliyah Negeri yang juga membuka pendaftaran melalui SNPDB MAN IC 2023.
MAN Insan Cendekia adalah pendidikan jenjang menengah atas berbasis asrama di bawah binaan Kementerian Agama. MAN IC didirikan untuk memenuhi kebutuhan sumber daya manusia yang berkualitas tinggi dalam penguasaan IPTEK yang didasari nilai keimanan dan ketakwaan.
Di tahun 2022, MAN Insan Cendekia Serpong menjadi sekolah terbaik nasional berdasarkan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2022. Man IC Serpong menempati peringkat satu se-Indonesia dengan capaian rerata nilai UTBK 666,494.
Baca juga: Siswa MAN IC Serpong Ini Raih 4 Medali Ajang Olimpiade Internasional
Tak hanya MAN Insan Cendekia Serpong saja yang masuk jadi sekolah terbaik. Sebanyak 8 MAN Insan Cendekia di beberapa daerah lainnya juga masuk 10 besar MAN terbaik di Indonesia berdasarkan nilai UTBK 2022.
Berikut daftar 24 MAN Insan Cendekia di Indonesia:
Baca juga: 10 MAN Terbaik di Indonesia Versi LTMPT, Berdasarkan Nilai UTBK 2022
Ada tiga jalur pendaftaran yang bisa ditempuh oleh siswa, yakni:
1. Jalur Tes
Jalur Tes yaitu seleksi melalui jalur tes berbasis CBT yang diselenggarakan bagi peserta didik terbaik lulusan MTs/SMP negeri dan swasta yang memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan.
2. Jalur Prestasi
Jalur Prestasi yaitu seleksi melalui jalur non-tes paling banyak 10 persen yang diselenggarakan bagi siswa terbaik lulusan MTs/SMP yang memiliki prestasi nasional peraih medali emas, perak, perunggu/juara 1, 2, 3 di bidang sains pada ajang:
Baca juga: 25 Sekolah Terbaik di Jawa Tengah untuk Referensi PPDB 2023
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.