Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 05/01/2023, 14:45 WIB
|
Editor Dian Ihsan

KOMPAS.com- Bekerja di industri pertambangan bisa menjadi pilihan para mahasiswa setelah menyelesaikan kuliahnya.

Tak hanya lulusan Teknik Pertambangan, Teknik Perminyakan atau Teknik Geologi saja yang bisa bekerja di industri tambang.

Selain jurusan yang memang berkaitan langsung dengan dunia tambang, lulusan dari jurusan lain juga punya kesempatan bekerja di industri tambang.

Industri pertambangan di Indonesia ada beberapa macam. Mulai dari tambang emas, tambang batubara, tambang nikel, tambang minyak bumi dan sumber daya alam (SDA) lainnya yang terdapat di Indonesia.

Baca juga: Yuk Intip 21 PTN dengan Jurusan Teknik Sipil Akreditasi A dan Unggul

Jurusan kuliah yang biasanya dibutuhkan industri tambang

Salah satu faktor bekerja di industri pertambangan sangat diminati karena gaji yang cukup tinggi. Dalam lowongan kerja perusahaan pertambangan, beberapa jurusan kuliah ini selalu dibutuhkan.

Biasanya perusahaan tambang mencari lulusan dari D3, D4 hingga S1. Selain itu, untuk beberapa posisi pekerjaan, perusahaan tambang juga mencari calon karyawan dari lulusan SMA/SMK sederajat.

Selain mencari kandidat profesional atau sudah berpengalaman, perusahaan tambang juga sering mencari lulusan baru atau fresh graduate untuk direkrut sebagai karyawan.

Biasanya perusahaan tambang yang membuka lowongan kerja mempunyai program Fresh Graduate Development Program (FGDP) yang memang khusus bagi lulusan baru untuk melamar.

Baca juga: 20 PTN dengan Jurusan Kedokteran Akreditasi A dan Unggul BAN-PT

Kompas.com rangkumkan beberapa jurusan kuliah yang biasanya dibutuhkan oleh industri pertambangan.

Lulusan D3 yang biasanya dibutuhkan industri tambang dari jurusan:

  • Jurusan Teknik
  • Sistem Perkapalan
  • Teknik Mesin/Otomotif
  • Teknik Geodesi
  • Teknik Pertambangan
  • Teknik Sipil
  • Teknik Geologi
  • Teknik Lingkungan
  • Kesehatan, Keselamatan Kerja
  • Manajemen.
  • Teknik Informatika
  • Teknik Komputer
  • Teknik Elektro.

Baca juga: 10 Jurusan S2 Luar Negeri Bergaji Tinggi, Perminyakan hingga Finance

Sedangkan untuk jenjang S1, jurusan yang biasanya dibutuhkan industri pertambangan dalam tiap lowongan kerja yang dibuka antara lain:

  • Jurusan Psikologi
  • Teknik Industri
  • Teknik Geodesi
  • Teknik Geologi
  • Teknik Industri
  • Teknik Sipil
  • Sosiologi
  • Manajemen
  • Akuntansi
  • Perpajakan dan Kesejahteraan Sosial.
  • Teknik Pertambangan 
  • Ekonomi
  • Teknik Lingkungan
  • Kesehatan Masyarakat
  • Kehutanan
  • Teknik Mesin/Elektrikal
  • Hukum
  • Metalurgi
  • Statistik

Baca juga: Jurusan Kuliah yang Banyak Dicari PT Indofood

Demikian jurusan kuliah yang biasanya dibutuhkan di industri tambang. Jika kamu punya cita-cita bekerja di industri tambang, kamu bisa memilih jurusan yang sudah dijelaskan di atas sebagai pilihan dalam seleksi masuk perguruan tinggi.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+