KOMPAS.com - Namanya adalah Ahmad Abdullah Zawawi. Dia adalah lulusan S1 Manajemen Pendidikan FIP Unesa yang diterima S2 di empat kampus ternama dunia.
Dia diterima di empas kampus lewat jalur beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).
Baca juga: 9 Pekerjaan Freelance buat Mahasiswa, Gaji Bisa di Atas Rp 7 Juta
Pria yang akrab disapa Ahmad ini terlahir dari keluarga yang kurang mampu. Kondisi ini tak membuatnya minder apalagi putus asa.
Justru, hal itu menjadi cambuk semangatnya untuk terus belajar dan giat mengembangkan diri dalam dan luar kampus.
"Ayah sudah meninggal dunia sejak saya masih di sekolah dasar. Sejak itu Ibu yang menjadi tulang punggung keluarga yang sehari-harinya bekerja sebagai penjual es," ucap dia dalam keterangannya dikutip dari laman Unesa, Rabu (4/1/2023).
Setelah lulus dari SMK Negeri 1 Surabaya, Ahmad bermaksud langsung mencari kerja mengingat kondisi ekonomi orangtuanya.
Ibunya pun tidak memperbolehkan dia untuk kuliah karena kendala biaya.
Di tengah himpitan pilihan dan tuntutan itu, dalam hati kecil Ahmad tertanam keinginan untuk kuliah.
Sampai akhirnya, dia meyakinkan orangtuanya dan mendapat restu untuk kuliah di Unesa jalur beasiswa Bidikmisi.
Baca juga: 18 Perguruan Tinggi Punya Jurusan Ilmu Hukum dengan Akreditasi Unggul
Ternyata, kenyataan tak semanis harapan, Ahmad gagal masuk jalur Bidikmisi karena kesalahan pendaftaran.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.