Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur Sekolah, Ini Tips Cerdas Memilih Film yang Tepat untuk Anak

Kompas.com - 21/12/2022, 19:18 WIB
Mahar Prastiwi,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

Orangtua harus tetap memperhatikan durasi menonton anak. Menurut Dokter Kesehatan Anak, durasi ideal untuk anak menonton film adalah satu jam per hari untuk anak di bawah usia 2 tahun dan 2-3 jam per hari untuk anak di atas usia 2 tahun.

3. Memilih film dengan tema edukasi

Sudah menjadi kewajiban orangtua untuk menyeleksi film yang akan ditonton anaknya. Orangtua bisa memilih kategori film yang memberi pesan moral dan sesuai untuk usianya.

Anak-anak masih belum bisa membedakan mana yang baik dan mana yang buruk. Selain itu, anak juga memiliki rasa penasaran yang tinggi dan rasa ingin meniru. Jika filmnya memberi efek positif, tentunya memiliki efek yang baik. Begitu juga sebaliknya.

4. Komunikasikan adegan yang mengandung konten negatif

Orangtua bisa berdiskusi dengan anak mengenai film yang baru ditonton. Ketahui pendapat anak terhadap konten yang ada pada film. Apa saja pesan moral yang diperoleh?

Bagaimana perasaannya setelah menonton? Orangtua juga bisa memberi masukan, agar tontonannya tetap pada jalur yang tepat.

Baca juga: Jadwal Libur Sekolah Siswa SMA/SMK/SLB di Jawa Barat

Demikian beberapa tips cerdas bagi orangtua dalam memilih film atau tontonan untuk anaknya. Pastikan anak tetap menonton jenis film yang sesuai dengan usianya ya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com