Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/12/2022, 15:20 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Nilai rata-rata TOEIC (Test of English for International Communication) siswa SMK peserta kegiatan Sertifikasi Internasional TOEIC tahun 2022 mengalami peningkatan signifikan dibandingkan tahun sebelumnya.

“Peningkatan nilai rata-rata TOEIC siswa SMK dari 443 pada tahun 2021 ke 491 pada tahun 2022 adalah kenaikan yang sangat signifikan," ungkap Syaeful Wahidiat, Senior Program Manager International Test Center (ITC).

Hal ini disampaikan Syaeful dalam acara "Penganugerahan Penghargaan Siswa, Guru, dan SMK Berprestasi 2022" yang digelar Direktorat SMK, Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi Kemendikbud Ristek pada 7 Desember 2022 secara daring melalui zoom dan kanal youtube resmi Direktorat SMK.

"Untuk meningkatkan satu point score TOEIC saja itu memerlukan upaya yang luar biasa. Sehingga ketika kami melihat adanya loncatan seperti ini, kami sangat bangga,” ungkap Syaeful Wahidiat.

Hal senada diungkapkan Direktur Wardhani Sugiyanto yang menyampaikan kegembiraannya atas penerimaan dan pencapaian dari program Sertifikasi TOEiC di SMK tahun ini.

Ia juga menekankan pentingnya melengkapi kompetensi kejuruan yang handal dengan kemampuan berkomunikasi secara internasional agar lulusan SMK mampu meraih setiap kesempatan yang ada di dunia kerja global.

Menutup sambutan, Wardhani juga mengajak seluruh stake holder SMK untuk bersama-sama memberikan bantuan, khususnya bagi  siswa SMK di daerah yang memiliki potensi besar namun tidak tersentuh Direktorat SMK karena keterbatasan anggaran.

Anugerah Siswa, Guru, dan SMK Berprestasi

Dalam kesempatan tersebut, CEO International Test Center, Jenny Lee mengungkapkan, animo dan antusiasme SMK di Indonesia terhadap program ini setiap tahunnya sangat luar biasa.

"Hal ini mengindikasikan adanya perkembangan kesadaran pada sektor SMK mengenai pentingnya penguasaan bahasa asing, khususnya Bahasa Inggris dalam menunjang daya saing SMK di dunia kerja global," kata Jenny Lee.

Baca juga: Ingin Belajar Bahasa Inggris Bisnis? Daftar Webinar TBI x Kompas.com

Jenny juga menyampaikan, sertifikasi internasional seperti TOEIC akan membuka pintu peluang masa depan yang lebih sukses bagi angkatan kerja global, termasuk siswa atau lulusan SMK di Indonesia.

"Sehingga, upaya-upaya untuk mendorong peningkatan mutu pendidikan Bahasa Inggris di SMK akan memberikan dampak bagi peningkatan daya saing SDM di Indonesia saat ini dan ke depannya," tambahnya.

"Mereka akan menjadi asset yang sangat berharga bagi industry dan dunia usaha di Indonesia," pungkas Jenny Lee.

Pada acara penganugerahan penghargaan ini diumumkan penerima penghargaan, di antaranya:

  • Kategori Siswa Terbaik dengan skor TOEIC tertinggi tingkat nasional: Clementia Chessa Gunawan (SMK Bunda Mulia I) dan Argya Rizky Fadillah Wibowo (SMKN 22 Jakarta) yang sama-sama meraih skor sempurna, yaitu TOEIC 990.
  • Kategori Guru Berpengaruh: Ary Sunaryo (SMKN 1 Boyolangu)
  • Kategori SMK Terbaik: SMK Starada Daan Mogot

Disamping membuka peluang di dunia kerja, sertifikasi internasional TOEIC juga membuka peluang lainnya bagi pelajar SMK. Di antaranya untuk memperoleh beasiswa Sakura Science Highschool Program yang diselenggarakan oleh Pemerintahan Jepang.

Dari lima pelajar yang mewakili Indonesia pada program Sakura, tiga di antaranya adalah dari SMK. Salah satu peserta program Sakura, Qeyla Raiq Alva dari SMK Wikrama Bogor menyampaikan kegembiraanya dapat terpilih sebagai perwakilan Indonesia pada Program Sakura ini, dimana salah satu persyaratan seleksinya menggunakan TOEIC.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com