Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/10/2022, 08:40 WIB
|

KOMPAS.com - Salah satu sekolah menengah kejuruan di Kabupaten Gunungkidul D.I. Yogyakarta, SMKN 1 Nglipar, berhasil membuat inovasi sepeda listrik.

Tak hanya itu saja, inovasi lainnya adalah sepeda motor hybrid (gabungan mesin BBM dan listrik) yang dihasilkan oleh siswa dan guru di sekolah tersebut.

Menurut Kepala Jurusan Teknik Kendaraan Ringan (TKR), SMKN 1 Nglipar, Budi Setiawan, ide awal berasal dari para guru pada 2020 untuk membuat model hybrid.

"Awalnya ide dari para guru mencoba membuat model hybrid, namun gagal karena saat itu kami masih sangat minim informasi," ujarnya dikutip dari laman Ditjen Pendidikan Vokasi Kemendikbud Ristek, Senin (24/10/2022).

Baca juga: SMKN 3 Mataram Inovasi Dokar Listrik, Daya Angkut Capai 600 Kg

Berhasil membuat 6 kendaraan listrik

Meski demikian setelah dilakukan kajian, akhirnya pihak sekolah kembali melakukan dengan sepeda kayuh jenis lipat dan berhasil.

Akhirnya pada 2022 SMK tersebut kembali membuat enam kendaraan listrik yang terdiri dari 2 unit rakitan dari awal, yakni hybrid dan listrik penuh, serta 4 lainnya berupa konversi sepeda kayuh biasa.

"Sepeda motor hybrid, rangka ada yang kami cari dari pengepul rongsok, serta satunya full kami buat di sekolah," imbuhnya.

Untuk jarak tempuh dari sepeda listrik tersebut mampu menempuh skitar 40 kilometer. Sedang sedangkan sepeda motor hybrid mampu menempuh perjalanan lebih dari 40 kilometer.

Adapun pengisian daya listriknya sekitar 2-5 jam, tergantung daya baterai yang digunakan menggunakan adaptor khusus.

Sedangkan kecepatan dari sepeda listrik karya SMKN 1 Nglipar ini mampu melaju dengan kecepatan maksimal 35 km per jam.

Baca juga: USU Inovasi Pengolahan Rempah Jadi Obat Tradisional

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman:
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+