Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswa UNY Racik Mi Petai Cina Bermanfaat bagi Penderita Diabetes

Kompas.com - 14/10/2021, 06:27 WIB
Albertus Adit

Penulis

1. Bersihkan biji petai cina dengan menggunakan air mengalir.

2. Panaskan air sebanyak 2.500 ml yang digunakan untuk merebus biji petai cina sampai lunak.

3. Tiriskan dan keringkan menggunakan oven selama kurang lebih 15 menit dengan suhu sekitar 30-50 derajat Celcius.

4. Blender biji petai cina sampai menjadi bubuk.

5. Diayak kemudian disangrai selama kurang lebih 5 menit.

6. Campur telur ke dalam tepung biji petai cina tadi kemudian tambahkan tepung terigu dan tepung kanji sambil diuleni.

7. Beri air sedikit demi sedikit.

8. Masukkan minyak goreng dan garam sambil terus diuleni hingga tercampur rata dan kalis.

9. Giling mie dengan ukuran 1 hingga halus, pindah ke ukuran 2 hingga halus dan seterusnya hingga ukuran 4.

10. Masukkan ke dalam pemotong dengan pilihan ukuran kecil.

Baca juga: Webinar UNY: Seperti Ini Nilai Luhur Pendidikan Khas Yogyakarta

11. Cara menyajikannya mie direbus hingga terapung lalu tambahkan sayuran seperti, sawi, wortel, brokoli atau lainnya.

Kelebihan dari produk ini aman karena dibuat menggunakan bahan alami tanpa zat pengawet. Cara penyajiannya sangat praktis karena dapat dihidangkan dalam bentuk mi kuah ataupun goreng.

Karya ini berhasil meraih Silver Medal pada ajang World Invention Competition and Exhibition 2021 yang diselenggarakan oleh Young Scientist Association (IYSA) dan SEGi College Subang Jaya Malaysia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com