Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/05/2021, 10:37 WIB
Penulis Dian Ihsan
|
Editor Dian Ihsan

KOMPAS.com - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdik) Jawa Barat telah mengumumkan jadwal pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2021 di jenjang SLB dan SMA/SMK.

Pengumuman itu diumumkan lewat akun Instagram resmi @disdikjabar pada Kamis (20/5/2021).

Baca juga: Tiga Fokus Didik J Rachbini Setelah Jadi Rektor Universitas Paramadina

"Buat kalian calon peserta didik baru SLB dan SMA/SMK di Jawa Barat, maka catat baik-baik jadwal penerimaan PPDB 2021. Jangan lupa follow seluruh media sosial dan website resmi Disdik Jabar, biar tidak tertinggal informasi PPDB 2021," tulis akun @disdikjabar.

Bagi calon peserta didik baru SMA/SMK, jadwal PPDB yang dilakukan akan berlangsung dua tahap.

Jalur PPDB Jawa Barat untuk SMA tahap 1 dilaksanakan lewat jalur afirmasi, perpindahan, orangtua/wali/anak guru, dan prestasi.

Sedangkan jalur PPDB Jawa Barat SMK tahap 1 dilaksanakan lewat jalur afirmasi, prestasi kejuaraan, prioritas terdekat, perpindahan orangtua/wali/anak guru, dan prestasi nilai rapor unggulan.

Sementara jalur PPDB Jawa Barat untuk SMA/SMK tahap 1 dilaksanakan lewat jalur zonasi (SMA) dan prestasi nilai rapor unggulan umum (SMK).

Adapun jalur PPDB Jawa Barat untuk SLB akan dilakukan berdasarkan asesmen/diagnosis kebutuhan khusus dilakukan ahli, dapat bekerjasama dengan resource center/SLB terdekat atau digunakan hasil diagnosis sebelumnya dari SMPLB.

Baca juga: Pakar HI Unair: Dua Hal Ini Redam Konflik Palestina dan Israel

Berikut jadwal lengkap PPDB Jawa Barat 2021 untuk jenjang SLB dan SMA/SMK.

Jadwal PPDB Jawa Barat 2021

1. Jadwal PPDB Jawa Barat 2021 SLB

  • Pendaftaran: 7-11 Juni 2021
  • Verifikasi data siswa: 14-16 Juni 2021
  • Rapat Penetapan: 17 Juni 2021
  • Koordinasi Satdik dan Cadisdik: 18 Juni 2021
  • Pengumuman: 21 Juni 2021
  • Daftar ulang: 22-23 Juni 2021

Baca juga: ITS Serahkan Ijazah Mahasiswa yang Gugur di KRI Nanggala-402

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+