Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gramedia Bagikan 1.000 Buku Peringati Hari Anak Jakarta Membaca

Kompas.com - 27/08/2020, 11:46 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

Penulis: Elisabeth Diandra Sandi

KOMPAS.com – Tahun ini, empat rumah sakit di Jakarta merayakan Hari Anak Jakarta Membaca (Hanjaba) dengan menerima pemberian 1.000 buku untuk pasien anak dari PT Gramedia Asri Media (Gramedia).

"Di masa pandemi saat ini, adanya pemberian buku semacam ini mampu meningkatkan pengetahuan, inspirasi anak-anak untuk terus belajar dalam kondisi yang terbatas sekalipun,“ kata Lia Partakusuma selaku direktur perencanaan organisasi dan umum di Rumah Sakit (RS) Pusat Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita, Jakarta, Senin (24/8/2020).

Selain RS Pusat Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita, PT Gramedia Asri Media (Gramedia) juga membagikan buku tersebut kepada RS Anak dan Bunda (RSAB) Harapan Kita, RS Pusat Pertamina, dan RS Hermina, Jatinegara.

Gramedia dukung Hanjaba

Inisiatif Gramedia ini bertujuan mendukung misi pemerintah DKI Jakarta dalam memasyarakatkan budaya baca buku dan pentingnya membaca memperluas wawasan anak-anak,” kata Corporate Secretary Gramedia, Yosef Adityo.

 

Lebih jauh Yosef Adityo mengatakan, perusahaan percetakan swasta ini ingin memperluas wawasan pasien anak-anak dalam rangka memeringati Hanjaba.

Baca juga: Akademi Ritel Gramedia Kembali Dibuka, Buka Akses Lulusan untuk Kerja

“Selain itu, inisiatif ini juga bertujuan untuk mendukung misi pemerintah DKI Jakarta dalam memasyarakatkan budaya baca buku dan pentingnya membaca untuk memperluas wawasan anak-anak,” jelas Yosef.

Bersamaan dengan inisiatif Gramedia ini pula, RSAB Harapan Kita sedang mempersiapkan program pustaka keliling.

Kepala Humas RSAB Harapan Kita Kurniati mengatakan, program pustaka keliling ini nantinya bertujuan memberikan hiburan edukatif kepada pasien anak-anak di RSAB Harapan Kita.

Hirawati, salah satu perawat di RS Pusat Jantung Nasional Harapan Kita, juga menyatakan bahwa buku-buku dari Gramedia akan menjadi alternatif hiburan pengganti berbagai wahana permainan anak yang harus ditiadakan karena Covid-19.

Humas RS Pusat Pertamina Diana Santi juga memberi tanggapan senada. Ia berkata, “Buku-buku ini akan kami salurkan ke pasien-pasien anak di tempat kami, dengan harapan mereka akan lebih banyak membaca buku supaya pengetahuan mereka bertambah.”

Marketing Manager RS Hermina, Jatinegara, Angela Nova S Meliala, mengatakan bahwa buku-buku dari Gramedia nantinya akan menjadi koleksi di perpustakaan RS Hermina untuk dibaca pasien anak-anak dan keluarga yang merawat.

Dukung penguatan literasi

 

Dalam rangka Hari Anak Jakarta Membaca (Hanjaba), 24 Agustus, PT Gramedia Asri Media (Gramedia) berinisiatif membagikan 1.000 buku untuk pasien anak di beberapa rumah sakit di Jakarta.DOK. PT GRAMEDIA ASTRI MEDIA Dalam rangka Hari Anak Jakarta Membaca (Hanjaba), 24 Agustus, PT Gramedia Asri Media (Gramedia) berinisiatif membagikan 1.000 buku untuk pasien anak di beberapa rumah sakit di Jakarta.

 

Berdasarkan Indeks Aktivitas Literasi Membaca (Alibaca) yang diusung oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) pada 2019, DKI Jakarta menduduki peringkat pertama (58,16 persen) dari 34 provinsi Indonesia.

Baca juga: Hari Anak Nasional, Kompas Gramedia Gelar Konser Virtual Dendang Sejuta Anak

 

Meski begitu, indeks baca DKI Jakarta termasuk dalam kategori sedang. Secara keseluruhan, rata-rata indeks Alibaca di Indonesia tergolong rendah karena berada pada titik 37,32 persen.

Kemendikbud menilai angka indeks Alibaca dengan membaginya menjadi 4 dimensi, yaitu kecakapan, akses, alternatif, dan budaya. Hasilnya, dimensi akses menempati posisi terendah dengan nilai 23,09 persen.

 

Kemudian disusul dengan dimensi budaya (28,5 persen), alternatif (40,49 persen), dan kecakapan (75,92 persen).

Dari penelitian ini, terlihat bahwa kebiasaan membaca masyarakat Indonesia masih sangat kurang.

Penyebabnya karena akses terhadap sumber literasi (cetak maupun elektronik) masih minim dan masyarkat tidak memiliki kebiasaan untuk mengunjungi perpustakaan serta memanfaatkan taman bacaan.

Melalui kontribusi ini, Gramedia berharap dapat menjadi salah satu upaya dalam mencerdaskan bangsa sebagai bagian dari misi utama Gramedia yang kini telah berusia 50 tahun.

Harapannya minat dan perkembangan literasi anak dapat dipantik kembali di masa pandemi yang serba penuh tantangan ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com