Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganjar Pranowo Ingatkan Orangtua Jujur Saat Mengisi Data PPDB 2020

Kompas.com - 16/06/2020, 16:22 WIB
Irfan Kamil,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

Kabid Pembinaan SMA Disdikbud Jateng Syamsudin Isnaeni menjelaskan, nantinya putra-putri tenaga kesehatan langsung diterima. Hanya, untuk kasus tertentu akan dilihat dari parameter tertentu.

“Nanti akan langsung diterima, hanya kita atur zonasinya. Kalau zona ada tiga, kita bagi tiga. Kalau peminat di satu sekolahan banyak, kita saring berdasarkan jarak paling dekat, kemudian diambil usia yang lebih tinggi dan terakhir nilainya,” kata Syamsudin.

Adapun, proses PPDB SMA dan SMK Jateng dimulai pada Rabu (17/6/2020) sampai 25 Juni 2020.Kemudian, daftar ulang ditetapkan pada tanggal 1-8 Juli 2020. Sedangkan, hari pertama pembelajaran akan dimulai pada 13 Juli 2020.

“Untuk KBM itu update ada rapat dari empat kementerian. Rencana ada ke sana, untuk zona hijau (diperbolehkan masuk) secara bertahap” ucap Syamsudin.

Ia melanjutkan “ini sedang disusun SKB (Surat Keputusan Bersama) empat kementrian dengan hati-hati. Jateng sudah memetakannya berkonsultasi dengan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19. Daerah yang bisa lakukan akan ditunjuk sebagai pilot (acuan),” Ujar Syamsudin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com