Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Pendaftaran SBMPTN 2020 https://portal.ltmpt.ac.id

Kompas.com - 02/06/2020, 07:00 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

KOMPAS.com - Link pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer ( UTBK)-Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2020 hari ini Selasa (2/6) lewat link https://portal.ltmpt.ac.id.

Pendaftaran secara online akan berlangsung hingga 20 Juni 2020.

Para calon peserta mesti melakukan beberapa langkah-langkah untuk mendaftar UTBK-SMBMTPN 2020.

Dalam pelaksanaan UTBK 2020 ada beberapa perbedaan dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Para peserta diimbau untuk memahami perubahan yang ada di pendaftaran UTBK-SBMPTN 2020.

"Dibaca secara baik mekanisme pendaftaran UTBK-SBMPTN karena ada perubahan dibandingkan tahun 2019," kata Ketua Pelaksana Eksekutif Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi ( LTMPT) Prof. Budi Prasetyo saat dihubungi Kompas.com, Jumat (29/5/2020).

Budi menambahkan, perubahannya terletak pada pendaftaran UTBK dan SBMPTN yang dilaksanakan secara bersamaan.

Perubahan lainnya seperti materi tes yang diujikan yaitu Tes Potensi Skolastik (TPS).

Berikut cara pendaftaran SBMPTN/UTBK Untuk cara daftar SBMPTN harus mengikuti UTBK yakni sebagai berikut

  1. Registrasi akun siswa LTMPT menggunakan NISN, NPSN, dan Tanggal Lahir pada tanggal 17 Februari – 5 April 2020 di laman https://portal.ltmpt.ac.id
  2. Melakukan login menggunakan username/email dan password ke laman https://portal.ltmpt.ac.id
  3. Memilih menu Verifikasi dan Validasi Data Siswa untuk mengisi biodata, mengunggah pas foto berwarna terbaru, dan verifikasi biodata
  4. Memilih menu Pendaftaran UTBK. Memilih jenis dan sesi ujian, serta lokasi Pusat UTBK PTN untuk mendapatkan slip pembayaran UTBK
  5. Membayar di Bank Mandiri, BNI, atau BTN menggunakan slip pembayaran kecuali bagi pendaftar beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K)
  6. Pembayaran harus dilakukan paling lambat 1 x 24 jam. Melakukan login kembali ke laman, memilih menu Pendaftaran UTBK untuk mencetak kartu peserta UTBK
  7. Mengikuti UTBK sesuai dengan hari, tanggal, sesi, dan lokasi Pusat UTBK PTN yang dipilih.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com