Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Rangkuman Tayangan Perdana "Jalan Sesama" bagi Anak PAUD di TVRI

Kompas.com - 13/04/2020, 09:04 WIB
Albertus Adit

Penulis

KOMPAS.com - Mulai hari ini, Senin (13/4/2020), program "Belajar dari Rumah" disiarkan oleh TVRI. Program ini sebagai upaya untuk mengatasi keterbatasan akses jaringan internet dan juga bahan pembelajaran daring selama wabah Covid-19.

"Program Belajar dari Rumah merupakan bentuk upaya Kemendikbud membantu terselenggaranya pendidikan bagi semua kalangan masyarakat di masa darurat Covid-19," ujar Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim pada telekonferensi Peluncuran Program Belajar dari Rumah di Jakarta, Kamis (9/4/2020).

Pada jadwal acara Senin 13 April 2020 pukul 08.00 WIB, Belajar dari Rumah dimulai dari program tayangan bagi anak PAUD.

Baca juga: Jadwal Acara Belajar dari Rumah di TVRI Senin 13 April 2020

Untuk program PAUD itu, Kemendikbud menggandeng Sesame Workshop dan Creative Indigo Production untuk menyediakan tayangan "Jalan Sesama".

Bagi anak PAUD yang tadi ketinggalan tidak sempat menonton tayangan perdana Jalan Sesama, berikut ini rangkuman dari tayangan tersebut.

1. Taman bacaan

Di jalan sesama, anak-anak PAUD diajak untuk mengikuti acara pembukaan taman bacaan.

Apa itu taman bacaan?
Taman bacaan adalah tempat dimana orang bisa membaca.

2. Asal tumbuhan dan hewan

Tak hanya itu saja, ada juga tayangan mengenalkan tanaman bunga yang tumbuh dari tanah.

Ada burung yang menjelaskan bahwa burung berasal dari telur induknya.

Kemudian ada kelinci yang lahir dari perut atau tubuh induknya. Semua disajikan dengan bentuk boneka hewan dan tumbuhan yang menarik bagi anak PAUD.

3. Kenalkan angka dan huruf

Ada juga tayangan yang mengajak anak PAUD mengenal angka 1 (satu). Ada beberapa angka satu berjajar agar anak PAUD paham itu angka 1.

Lalu ada juga cara menulis huruf O, yang disimulasikan dengan tarian balet membentuk huruf O. Jadi, anak PAUD bisa paham dan mengenal itu huruf O.

4. Mengenal rumah dan sawah

Ada lagu yang menyanyikan tentang rumah, anak-anak bermain dan sawah. Harapannya, anak PAUD bisa tahu itu rumah dan sawah yang ada di sekitar rumah.

Baca juga: Jadwal Tayang Belajar dari Rumah TVRI: Hari Ini 13 April 2020

Melansir akun resmi facebook Jalan Sesama yang diposting Minggu (12/4/2020) sore. Ini dia tulisan admin facebook Jalan Sesama:

Halooo haloo...

Bekerjasama dengan Kementrian Pendidikan Republik Indonesia, Sesame Workshop dan Creative Indigo Production menyediakan JALAN SESAMA sebagai materi belajar bagi anak Indonesia yang tidak punya akses untuk online learning di masa Covid-19. Maka mulai Senin, JALAN SESAMA akan tayang jam 8 pagi di TVRI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com