Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Kebijakan Terbaru Disdikbud, UN SMK/SMA/SLB Se-Jateng Ditunda!

Kompas.com - 15/03/2020, 12:41 WIB
Albertus Adit

Penulis

KOMPAS.com - Informasi terbaru kembali diumumkan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Jawa Tengah. Adapun infonya mengenai penundaan Ujian Nasional (UN) maupun Ujian Sekolah (US).

Dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Minggu (15/3/2020), Kepala Disdikbud Jateng, Jumeri, S.TP., M.Si memberikan informasi terkait perubahan kebijakan tentang sekolah.

Ada 5 poin tentang perubahan kebijakan sekolah. Hal ini untuk mencermati perkembangan dan dinamika kasus Covid-19 di wilayah Jawa Tengah.

Baca juga: SD dan SMP di Solo Diliburkan 14 Hari karena KLB Corona

5 info terbaru

Karena itu disampaikan 5 poin, yakni:

1. Pelaksanaan UN 2020 dan US SMA, SMK dan SLB semua Kabupaten/Kota se-Jawa Tengah ditunda untuk waktu yang belum ditentukan sampai dengan adanya pemberitahuan lebih lanjut.

2. Kebijakan tersebut diambil dengan mempertimbangkan persebaran kasus yang tidak dapat diprediksi cakupan dan kecepatannya.

Bahwa Covid-19 atau virus corona telah dinyatakan oleh WHO sebagai pandemi global yang harus diantisipasi dengan kebijakan yang cepat dan tangkas.

Bahwa dalam sistem pendidikan nasional keamanan dan keselamatan siswa merupakan hal yang paling utama.

Bahwa penundaan UN dan US pada semua sekolah untuk menjamin kepastian layanan kepada peserta UN dan;

Bahwa Kemdikbud siap mendukung kebijakan ini serta siap memfasilitasi tindaklanjutnya.

3. Peserta didik dimohon belajar mandiri di rumah, mendapatkan tugas kreatif dari guru, menggunakan pembelajaran secara daring dengan memanfaatkan ICT.

Siswa juga diimbau menjaga kesehatan diri dengan mencuci tangan dan berperilaku hidup sehat.

4. Satuan pendidikan agar melakukan kebersihan sekolah dan lingkungan belajar serta menerapkan protokol kesehatan yang dianjurkan.

5. Demikian untuk dapat dipedomani dan ditindaklanjuti.

Saat dihubungi Kompas.com, Minggu (15/3/2020), Kepala Dinas Pendidikan Kota Surakarta Etty Retnowati menjelaskan informasi terbaru mengenai UN ditunda ini.

Jika sehari sebelumnya, UN 2020 untuk jenjang SMK hanya ditunda untuk wilayah Solo Raya, maka info terbaru ini pelaksanaan UN 2020 SMK, SMA, dan SLB ditunda se-Jawa Tengah.

Baca juga: Terbaru! UNBK SMK di Solo Ditunda juga 6 Wilayah Lain

"Di atas adalah info terbaru dari Kadisdikbud Provinsi Jateng," ujar Etty Retnowati.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com