Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

15 PTN Terbaik di Pulau Jawa Versi Webometrics 2023, buat SNBP-SNBT

KOMPAS.com - Memilih kuliah di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Pulau Jawa, menjadi pilihan para calon mahasiswa rantau yang siap mengikuti Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2023 maupun Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2023.

Alasannya, banyak PTN terbaik bahkan masuk jajaran kampus top dunia ada di Pulau Jawa. Bahkan kuliah di Pulau Jawa termasuk murah untuk biaya hidup.

Untuk mencari PTN terbaik di Pulau Jawa, bisa menggunakan data Webometrics Ranking of World Universities yang dirilis pada periode Januari 2023.

Penilaian PTN terbaik versi Webometrics 2023 menggunakan beberapa indikator antara lain:

  • Openness
  • Excellence
  • Visibility

Pemeringkatan Webometrics dilakukan Cybermetric Lab, kelompok penelitian milik Consejo Superior de Investigaciones Científicas (CSIC) atau badan penelitian publik terbesar di Spanyol kepada lebih dari 31.000 Institusi pendidikan tinggi di dunia.

Untuk itu, bagi calon mahasiswa yang siap mendaftar SNBP dan SNBT 2023 perlu tahu mana saja PTN terbaik di Pulau Jawa. Simak daftarnya di bawah ini berdasarkan data Webometrics 2023.

1. Universitas Indonesia

  • Peringkat dunia: 577

2. Universitas Gadjah Mada

  • Peringkat dunia: 678

3. Universitas Brawijaya

4. Universitas Airlangga

  • Peringkat dunia: 978

5. Universitas Sebelas Maret Surakarta

  • Peringkat dunia: 1.038

6. Institut Teknologi Sepuluh Nopember

  • Peringkat dunia: 1.146

7. Institut Teknologi Bandung

8. Institut Pertanian Bogor University

  • Peringkat dunia: 1.694

9. Universitas Padjadjaran

  • Peringkat dunia: 1.857

10. Universitas Jenderal Soedirman

11. Universitas Diponegoro

  • Peringkat dunia: 2.168

12. Universitas Pendidikan Indonesia

  • Peringkat dunia: 2.183

13. Universitas Negeri Malang

  • Peringkat dunia: 2.293

14. Universitas Negeri Yogyakarta

  • Peringkat dunia: 2.697

15. Politeknik Elektronika Negeri Surabaya

Itulah 15 PTN terbaik di Pulau Jawa, referensi mendaftar SNBP 2023 dan SNBT 2023.

https://www.kompas.com/edu/read/2023/02/05/204956771/15-ptn-terbaik-di-pulau-jawa-versi-webometrics-2023-buat-snbp-snbt

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke