Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada 7 Subtes di UTBK SBMPTN 2023 atau SNBT 2023, Calon Mahasiswa Cek

KOMPAS.com - Memasuki tahun 2023 menandakan semakin dekatnya calon mahasiswa mengikuti seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN).

Dengan perubahan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2023 menjadi Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) 2023, terdapat komponen materi soal yang turut dibedakan dengan tahun sebelumnya.

Materi tes dalam UTBK-SNBT 2023 akan terdiri dari dua komponen besar, yaitu Tes Potensi Skolastik dan Tes Literasi.

Tes Potensi Skolastik (TPS) yang terdiri dari 4 komponen ini:

  • Kemampuan Penalaran Umum
  • Pengetahuan dan Pemahaman Umum
  • Kemampuan Memahami Bacaan dan Menulis
  • Pengetahuan Kuantitatif

Sementara Tes Literasi dibagi menjadi tiga, yaitu Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika.

Maka, total terdapat 7 subtes yang terdiri dari 155 soal dan durasi pengerjaan 195 menit, yaitu:

1. Kemampuan Penalaran Umum

Subtes pertama ini menguji bagaimana seseorang dapat berpikir secara induktif (mengamati fakta), deduktif (bernalar secara logis), serta dapat bernalar dengan menggunakan angka-angka yang disebut sebagai kemampuan penalaran kuantitatif.

Terdiri dari 30 soal dengan batasan waktu 30 menit dalam mengerjakannya.

2. Pengetahuan dan Pemahaman Umum (PPU)

Subtes ini menguj kemampuan siswa memahami dan mengkomunikasikan pengetahuan yang dianggap penting di lingkungan budaya Indonesia terutama keterampilan dalam berbahasa, menggunakan kata, dan keluasan serta kedalaman pengetahuan umum.

Pengetahuan praktis seseorang tentang bahasa, informasi, dan konsep-konsep khusus yang berbasis verbal dan kebahasaan.

Subtes ini terdiri atas 20 soal dengan rentang waktu 15 menit.

3. Pemahaman Bacaan dan Menulis (PBM)

Subtes ketiga ini menguji kemampuan dasar dalam membaca, kelancaran membaca, dan keterampilan menulis yang diperlukan untuk memahami bahasa tulis dan ekspresi pikiran melalui tulisan.

Kemampuan ini mencakup kemampuan-kemampuan seperti memahami wacana tertulis dan menulis cerita.

Terdiri dari 20 soal dengan rentang waktu pengerjaan 25 menit.

4. Pengetahuan kuantitatif

Subtes keempat pada Tes Skolastik ini menguji kedalaman dan luasnya pengetahuan yang terkait dengan matematika sebagai pengetahuan yang diperoleh melalui pembelajaran.

Mencakup pengetahuan mengenai ukuran perhitungan matematika, pemecahan masalah matematika, dan pengetahuan umum matematika.

Subtes terdiri dari 15 soal dengan rentang waktu 20 menit.

5. Literasi dalam Bahasa Indonesia

Subtes ini menguji kemampuan seseorang memahami, menggunakan, mengevaluasi, merenungkan, dan berinteraksi secara aktif dan berkelanjutan (engage) dengan teks untuk mencapai tujuan, mengembangkan pengetahuan dan potensi, serta untuk berpartisipasi dalam masyarakat.

Literasi dalam Bahasa Indonesia terdiri dari 30 soal dalam rentang waktu 45 menit.

6. Literasi Bahasa Inggris

Subtes ini menguji hal yang sama seperti Literasi dalam Bahasa Indonesia, tetapi berbeda bahasa.

Selain itu, terdiri dari 20 soal dengan batas waktu 30 menit.

7. Penalaran matematika

Subtes terakhir ini menguji penalaran secara matematis yang ditunjukkan dengan kemampuan dalam merumuskan, menggunakan, dan menafsirkan permasalahan atau informasi yang melibatkan aspek kuantitatif.

Konten pengukuran penalaran matematika pada UTBK 2023 akan melibatkan empat ranah ukur, yaitu bilangan, pengukuran dan geometri, ketidakpastian dan data, serta aljabar.

Nantinya, terdapat 20 soal yang harus dikerjakan dalam waktu 30 menit.

Dengan perubahan tersebut, tentu kamu sebagai calon mahasiswa membutuhkan waktu dan persiapan yang matang untuk mencapai hasil yang maksimal.

Namun, kamu tidak perlu khawatir, sebab terdapat cara belajar yang dapat dilakukan untuk menghadapi ujian ini.

5 cara lebih siap hadapi UTBK SNBT 2023

Melansir lembaga pendidikan Zenius, terdapat 5 langkah untuk mempersiapkan dirimu mengikuti UTBK-SNBT 2023.

1. Pahami konsep dasar

Dengan tipe soal skolastik dan literasi, kamu dituntut untuk semakin memahami konsep-konsep dasar.

Jawaban soal-soal, terkhusus literasi, tidak akan didapatkan dari hafalan atau rumus cepat.

Hal itu karena kamu harus memahami dulu realitas atau masalah sehari-hari dan konsep atau model seperti apa yang dibutuhkan untuk memecahkan masalahnya.

2. Pelajari penerapan konsep teori dalam kehidupan sehari-hari

Selain belajar konsep teoritisnya, pelajari juga penerapannya di dunia nyata atau dalam kehidupan sehari-hari.

Misalnya, hal-hal seperti apa yang bisa dimodelkan dengan persamaan kuadrat, dan lain-lain.

Dengan demikian, proses belajarmu akan lebih bermakna dan memacu kamu untuk betul-betul paham.

Jadi, tidak hanya fokus pada hafalan rumus semata.

Selain itu, kamu juga akan menyadari bahwa sebuah konsep teori bisa diaplikasikan dalam berbagai ilmu dan saling bersambung (connecting the dots).

3. Banyak baca dan eksplorasi berbagai hal

Soal-soal skolastik SNBT nantinya akan lebih banyak yang berupa narasi atau bacaan.

Bacaannya dimulai dari masalah yang sering ditemui sehari-hari, hingga mengenai masalah sosial budaya dan saintifik.

Kalau kamu lebih terbiasa atau familiar dengan istilah, kosa kata dan bacaan, itu akan membuatmu lebih bisa memroses atau memahami informasi yang kemungkinan ada di soal skolastik nanti dengan lebih cepat.

4. Latihan soal skolastik bertahap terus-menerus (deliberate practice)

Kamu dapat breakdown materi yang ingin dipelajari menjadi topik-topik yang lebih detail.

Kemudian, latih topik-topik detail tersebut, khususnya pada bagian yang kamu masih kesulitan secara bertahap dan terus-menerus.

Berlatihlah sampai kamu betul-betul memahami istilah, tipe soal, atau pola-polanya.

5. Biasakan diri dengan tryout

Dengan jumlah soal yang lebih banyak dibandingkan tahun sebelumnya, beserta waktu pengerjaan yang relatif lama, kamu harus membiasakan diri untuk mengerjakan soal dengan benar dan cepat.

Terutama, dengan daya tahan lebih lama.

Secara berkala, kamu bisa mengikuti tryout atau latihan soal supaya hal itu bisa tercapai.

Itulah 5 langkah yang dapat kamu lakukan untuk mempersiapkan diri menghadapi UTBK-SNBT 2023. Selamat belajar!

https://www.kompas.com/edu/read/2023/01/03/111858371/ada-7-subtes-di-utbk-sbmptn-2023-atau-snbt-2023-calon-mahasiswa-cek

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke