Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mischka dan Devon Dukung Merdeka Belajar, Nadiem: Jangan Berhenti Harumkan Indonesia

KOMPAS.com - Kakak beradik sarat prestasi Mischka (13 tahun) dan Devon (12 tahun) memberikan dukungan terhadap program Merdeka Belajar yang digagas Mendikbud Ristek Nadiem Makarim.

Dukungan ini disampaikan Mischka dan Devon saat menjadi pembicara termuda dalam forum "Indonesia Millenial and Gen-Z Summit 2022" di  Jakarta, pada  Jumat, 30 September 2022.

Kakak beradik pemenang 98 medali olimpiade international ini menyampaikan, Merdeka Belajar memberi ruang bagi siswa untuk berpikir kreatif dan kritis karena menekankan pada proses pembelajaran dan bukan hanya hasil.

“Kami setuju dan mengapresiasi program Merdeka Belajar yang disampaikan Mendikbudristek tadi, karena di dalamnya lebih mementingkan proses daripada hasil,” ungkap Mischka.

“Kami juga berharap agar generasi muda di Indonesia bisa semakin maju dan lebih berani untuk berkreativitas dengan bakat dan kemampuannya karena generasi muda yang bertanggungjawab pada masa depan Indonesia,” tambah Devon.

“Sukses selalu @mischkadevon, jangan berhenti harumkan nama Indonesia dengan torehan prestasi, ya!” pesan Mas Menteri.

Selain Mendikbud Nadiem Makarim, "Indonesia Millenial and Gen-Z Summit 2022" juga menghadirkan berbagai ragam sesi panel yang diisi 50 pembicara inspiratif, di antaranya Menparekraf Sandiaga Uno, Menko Perekonomian Airlangga Hartanto, Anies Baswedan, Najwa Shihab dan banyak figur publik lain.

Dalam kesempatan tersebut, Nadiem mengajak generasi muda untuk peka terhadap situasi dan tanggap dalam memikirkan solusi atas tantangan yang dihadapi oleh lingkungannya.

“Saya yakin semua anak muda di Indonesia pada dasarnya memiliki panggilan tersebut, punya keinginan untuk bekerja, berkarya, dan berkontribusi demi kemajuan Indonesia,” ujar Nadiem.

Dalam kesempatan sama di sesi “Gen Z vs Everybody and How We are Going to Rule the World”, Devon menyampaikan faktor-faktor yang berperanan penting dalam kesuksesan mereka bukan hanya dari rajin belajar melainkan juga dari life lessons atau pembelajaran hidup yang diajarkan orangtua.

Putera dan putri dari desainer internasional Winnie Aoki ini menjelaskan, life lessons ini misalnya seperti bagaimana pentingnya untuk memiliki suatu pola pikir positif, bagaimana menentukan suatu tujuan dan bagaimana generasi muda Indonesia harus memiliki sifat rendah hati dan keinginan besar menolong orang lain yang membutuhkan bantuan.

Program beasiswa ini telah dimulai sejak bulan Februari 2022 di mana melalui program ini mereka memberikan beasiswa olimpiade internasional kepada siswa berprestasi dari seluruh penjuru Nusantara agar dapat turut meraih prestasi di berbagai ajang olimpiade matematika  dunia tanpa biaya apapun.

Mischka dan Devon memberikan dukungan penuh, mulai dari biaya hingga bimbingan persiapan olimpiade.

Sejak dimulainya program Beasiswa Sejuta Impian ini, para siswa yang dibimbing Mischka dan Devon telah berhasil meraih total 9 medali dari olimpiade matematika dan sains internasional untuk Indonesia, di antaranya 7 medali emas dan 2 medali perak.

Dari keberhasilan ini, Mischka dan Devon merasa terdorong untuk mengembangkan program beasiswanya lebih baik lagi, dengan membuka kembali pendaftaran Sejuta Impian di bulan September 2022 ini.Selain itu, mereka juga mengembangkan inisiatif dengan membuka wadah bimbingan untuk pelajar seluruh Indonesia di mana siswa dari seluruh penjuru Nusantara bisa mengirimkan pertanyaan kepada mereka untuk mendapatkan bimbingan dalam mengerjakannya.

Fasilitas ini terbuka secara umum untuk pelajar seluruh Indonesia, dan tidak dikenakan biaya apapun.

Mischka dan Devon berharap, dengan fasilitas ini, makin banyak anak Indonesia yang bisa mendapatkan bantuan di saat mengalami kesulitan dalam pelajaran sekolah mereka, dan nantinya berharap semoga generasi muda Indonesia makin giat belajar menambah ilmu.

https://www.kompas.com/edu/read/2022/10/01/150206671/mischka-dan-devon-dukung-merdeka-belajar-nadiem-jangan-berhenti-harumkan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke