Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penutupan OSN 2022, Kepala BPTI: OSN Menandai Pesan Kemerdekaan untuk Bangkit Lebih Kuat

KOMPAS.com - Ajang Olimpaide Sains Nasional 2022 atau OSN 2022 jenjang SD dan SMP secara resmi ditutup secara hibdrid di Tangerang, Banten pada Sabtu, 6 Agustus 2022.

Dalam laporan penutupan acara (6/8/2022), Kasubag Tata Usaha Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Muslih menyampaikan, peserta OSN 2022 jenjang SD dan SMP merupakan hasil seleksi dari total peserta 88.975 siswa.

Muslih juga mengungkapkan, Tes OSN telah dilaksanakan selama 2 (dua) hari, yaitu pada tanggal 2 dan 3 Agustus 2022, mulai pukul 09.00 WIB secara serentak di seluruh Indonesia dan peserta Indonesia yang berada di wilayah luar negeri.

"OSN tingkat nasional tahun 2022 ini menghasilkan para pemenang sebanyak 60 (enam puluh) pemenang OSN SD dan 135 (seratus tiga puluh lima) pemenang OSN SMP," ujarnya.

"Selain diberikan medali, peserta juga diberikan plakat penghargaan predikat kategori The Best Theory, The Best Overall, The Best Observation, dan The Best Exploration untuk OSN SD bidang lomba Matematika dan IPA," jelas Muslih.

"Sedangkan Best Theory dan Best Observation untuk OSN SMP bidang lomba IPA dan IPS," lanjut Muslih.

Lebih jauh ia juga menyampaikan, pihaknya akan memberikan E-Sertifikat kepada seluruh peserta dan Piagam Penghargaan bagi para pemenang yang ditandatangani oleh Mendikbud Ristek serta uang pembinaan kepada para pemenang peraih medali OSN SD dan SMP tingkat nasional tahun 2022.

OSN 2022, Kado Terindah Kemerdekaan RI

Kepala Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) dan Plt. Kepala Pusat Prestasi Nasional (Pusresnas) Asep Sukmayadi dalam sambutan penutupan menyampaikan, OSN 2022 tidak hanya memupuk prestasi akademik siswa saja melainkan juga menanamkan karakter luhur Pancasila.

"Kita ingin memupuk kecerdasan dan juga menanamkan karakter Pelajar Pancasila menjadi bagian dari Manajemen Telenta Nasional," ungkap Asep Sukmayadi.

"Menjelang peringatan kemerdekaan, kita ingin OSN juga menandai pesan kemerdekaan kita tahun ini; Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat. Ini yang kita harapkan," tegas Asep Sukmayadi.

"Kita ingin adik-adik menjadi inspirasi bagi adik-adik sendiri, keluarga dan teman-teman di sekolah. Adik-adik sudah meluangkan waktu dan menunjukkan prestasi. Itulah juara yang sesungguhnya," tambah Asep.

"15-20 tahun kemudian, adik-adik akan meraih emas yang sesungguhnya dalam Generasi Indonesia Emas," pungkas Asep memberikan semangat. 

Pesan senada disampaikan Direktur Sekolah Dasar Kemendikbud Ristek, Muhammad Hasbi yang menutup Olimpiade Sains Nasional 2022 jenjang SD dan SMP.

"Kalian adalah masa depan bagi Indonesia, menuju Indonesia yang lebih baik. Penguasan ilmu sains merupakan hal dasar bagi kemajuan teknologi Indonesia. Terus berjuang, bersemangat belajar dan jadilah pribadi-pribadi tangguh yang memiliki ahlak luhur dan mulia," ujar

"Teruslah berkarya dalam bidang sains, manfaatkanlah diri kalian masing-masing, dengan menjadi tutor sebaya bagi teman-teman kalian di daerah atau dengan cara yang lainnya. Bantulah teman-teman kalian dalam memahami sains tanpa harus membebani diri kalian," pesan

Hasbi juga berharap ajang OSN menjadi wadah silaturahmi seluruh siswa peserta dari wilayah Indonesia yang beraneka ragam.

"Sesuai semboyan kita Bhinneka Tunggal Ika, berbeda tapi tetap satu jua. Jangan kita lupakan semboyan dari para pendiri bangsa, tapi terus kita pelihara sehingga Indonesia kuat dan kokoh dalam menghadapi segala tantangan maupun cobaan," ujar Hasbi.

Kalian semua adalah kado terindah bagi Indonesia di hari Kemerdekaan Indonesia yang ke 77 tahun, yang sama-sama akan kita rayakan pada tanggal 17 Agustus 2022 nanti," pungkasnya.

Selain medali, diberikan plakat penghargaan predikat kategori The Best Theory, The Best Overall, The Best Observation, dan The Best Exploration untuk OSN SD bidang lomba Matematika dan IPA.

Sedangkan Best Theory dan Best Observation diberikan untuk OSN jenjang SMP bidang lomba IPA dan IPS.

Berikut pemenang OSN 2022 kategori khusus:

Jenjang SD Bidang Matematika

  • The Best Over All (Keseluruhan Terbaik): Serephine Peyton Zhang, SD Pelita Cemerlang, Pontianak, Kalbar
  • The Best Theory (Teori Terbaik): Ryan Stefano, SDS Kristen X BPK Penabur, Jakarta, DKI Jakarta.
  • The Best Exploration (Eksplorasi Terbaik): Lionel Wijaya, SD Cahaya Nur, Kudus, Jawa Tengah.

Jenjang SD Bidang IPA

Jenjang SMP Bidang IPA

  • The Best Theory (Teori Terbaik): Gusti Komang Abhika Atmaja, SMPN 4 Depok, Sleman, DI Yogyakarta.
  • The Best Observation (Observasi Terbaik): Gabriella, SMP Santo Aloysius, Bandung, Jawa Barat.

Jenjang SMP Bidang IPS

  • The Best Theory (Teori Terbaik): Karina Jasri Stefano, SMPS Santa Maria Kabanjahe, Karo, Sumatera Utara.
  • The Best Observation (Observasi Terbaik): Karina Jasri Stefano, SMPS Santa Maria Kabanjahe, Karo, Sumatera Utara.

Daftar lengkap peraih medali OSN 2022 jenjang SD/MI dan SMP/MTS dapat dilihat melalui: https://www.youtube.com/watch?v=XQoyOqLgxoE

https://www.kompas.com/edu/read/2022/08/06/122832171/penutupan-osn-2022-kepala-bpti-osn-menandai-pesan-kemerdekaan-untuk-bangkit

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke