Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenang Hari Perdana Facebook, Mark Zuckerberg Gaet Lebih dari 1.200 Pengguna

Kompas.com - 04/02/2023, 21:58 WIB
Ahmad Suudi,
Bayu Galih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mark Zuckerberg masih berstatus mahasiswa tingkat awal di Harvard University, Cambridge, Massachusetts, Amerika Serikat (AS), ketika membuat platform sosial bernama Facebook.

Aplikasi berbasis website yang dia bangun bersama teman sekampusnya, Eduardo Saverin, Dustin Moskovitz, dan Chris Hughes, mulai diluncurkan pada tanggal 4 Februari 2004.

Dilansir dari History, awalnya mereka membuat Facebook sebagai media bersosial antar-mahasiswa Harvard, yang langsung ramai pemakai.

Di hari peluncuran Facebook, mereka terus memperhatikan layar yang memperlihatkan jumlah pendaftar yang terus bertambah hingga 1.200-1.500 mahasiswa.

Mereka kemudian menerima pengguna dari kampus-kampus lain di Kota Boston, negara bagian Massachusetts. Hingga akhir tahun atau dalam sebelas bulan pertama, Facebook berisi satu juta akun pengguna.

Di saat itulah, angel investor yang cenderung memberikan pendanaan rintisan usaha, bernama Peter Thiel, mengguyur uang 500.000 dollar AS untuk pengembangan Facebook.

Mark pun mengambil kesempatan itu, keluar dari kampusnya, membuka kantor Facebook di negara bagian California, AS, dan mulai serius membangun perusahaan di sana.

Facebook kini

Sejak awal kemunculannya, Facebook dinilai memiliki kelebihan dibanding website lain, yakni kemajuan dalam hal partisipasi penggunanya yang kadang disebut tahap Web 2.0.

Kemajuan di bidang teknologi pun terus didorong Mark, dengan membangun platform augmented reality (AR), virtual reality (VR) dan dunia virtual bernama Metaverse.

Mark juga membangun perusahaan bernama Meta sebagai induk Facebook, Metaverse, dan produk-produk teknologi lain yang mereka kembangkan.

Kini naik dan turunnya harga saham Meta sangat mempengaruhi kekayaan Mark dari perusahaan yang dibangunnya itu, sejak menjadi perusahaan publik mulai Mei 2012.

Misalnya baru-baru ini saat harga saham Meta naik 23 persen, kekayaan Mark naik 12,4 miliar Dollar AS menjadi 67,6 miliar dollar AS, sebagaimana dilansir Forbes.

Facebook pun tak lepas dari kontroversi terkait keamanan data penggunanya, sebaran misinformasi dan disinformasi karena interaksi yang sangat bebas, dan tentang isu lainnya.

Namun, Facebook tetap dianggap menjadi salah satu badan paling penting di abad ke-21 ini.

Salah satunya dibuktikan data dari Stata yang menyatakan pengguna aktif bulanannya mencapai 2,9 miliar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Putri Raja Yordania Jatuhkan Drone Iran

[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Putri Raja Yordania Jatuhkan Drone Iran

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Konten dengan Narasi Keliru soal Kepanikan Warga Israel akibat Serangan Iran

[VIDEO] Konten dengan Narasi Keliru soal Kepanikan Warga Israel akibat Serangan Iran

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Warga Israel Melarikan Diri di Bandara Ben Gurion Pascaserangan Iran

[HOAKS] Video Warga Israel Melarikan Diri di Bandara Ben Gurion Pascaserangan Iran

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Drone Tersangkut Kabel Tak Terkait Serangan Iran ke Israel

[VIDEO] Drone Tersangkut Kabel Tak Terkait Serangan Iran ke Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Rudal Iran Hantam Pangkalan Militer Nevatim, Bukan Bandara Ben Gurion

[KLARIFIKASI] Video Rudal Iran Hantam Pangkalan Militer Nevatim, Bukan Bandara Ben Gurion

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Penumpang di Bandara Ben Gurion pada 2022, Bukan Eksodus akibat Serangan Iran

[KLARIFIKASI] Foto Penumpang di Bandara Ben Gurion pada 2022, Bukan Eksodus akibat Serangan Iran

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Pohon Terbakar Dekat Masjid Al-Aqsa pada 2021

[KLARIFIKASI] Video Pohon Terbakar Dekat Masjid Al-Aqsa pada 2021

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Truk Pembawa Senjata Iran Melintasi Perbatasan Suriah

[HOAKS] Foto Truk Pembawa Senjata Iran Melintasi Perbatasan Suriah

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks! Konten Tebak Angka Berhadiah Mobil

[VIDEO] Hoaks! Konten Tebak Angka Berhadiah Mobil

Hoaks atau Fakta
Beragam Video dengan Narasi Keliru Terkait Serangan Iran ke Israel

Beragam Video dengan Narasi Keliru Terkait Serangan Iran ke Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Rusia Dukung Iran jika AS Terlibat

[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Rusia Dukung Iran jika AS Terlibat

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Hoaks soal Penandatanganan Bukti Pelunasan Utang Indonesia ke China

[VIDEO] Beredar Hoaks soal Penandatanganan Bukti Pelunasan Utang Indonesia ke China

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Lama Warga Israel Berlindung Saat Melihat Roket

[KLARIFIKASI] Video Lama Warga Israel Berlindung Saat Melihat Roket

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Ini Tidak Terkait Penyitaan Kapal oleh Iran di Selat Hormuz

[KLARIFIKASI] Foto Ini Tidak Terkait Penyitaan Kapal oleh Iran di Selat Hormuz

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Tidak Benar McDonald's Pasang Poster Ucapan Selamat kepada IDF

[VIDEO] Tidak Benar McDonald's Pasang Poster Ucapan Selamat kepada IDF

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com