Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini 13 Tahun Lalu, iPad Generasi Pertama Diperkenalkan

Kompas.com - 27/01/2023, 18:30 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hari ini 13 tahun lalu, tepatnya 27 Januari 2010, Apple memperkenalkan tablet iPad generasi pertama.

Pada saat diperkenalkan, mendiang CEO Apple, Steve Jobs, mengatakan bahwa iPad adalah sebuah perangkat revolusioner.

"iPad menciptakan dan mendefinisikan kategori perangkat yang benar-benar baru, yang akan menghubungkan pengguna dengan aplikasi dan konten mereka dengan cara lebih intim, intuitif, dan menyenangkan, daripada sebelumnya," kata Jobs.

Baca juga: Kalah di Pengadilan, Apple Dilarang Jual iPhone dan iPad 5G di Negara Ini

Sejarah pengembangan iPad

Dilansir Apple Insider, Apple telah bereksperimen dengan pengembangan perangkat tablet jauh sebelum iPad diperkenalkan.

Pada 1993, perusahaan tersebut meluncurkan Newton MessagePad. Perangkat ini berbentuk seperti tablet, meski belum secanggih tablet versi modern.

Newton MessagePad hadir dengan aplikasi terbatas, tampilan hitam-putih, dan hanya bisa dikendalikan dengan stylus.

Apple juga membuat prototipe tablet berbasis PowerBook yang disebut PenLite. Namun, mereka memutuskan tidak merilisnya.

Apple mulai mengembangkan iPad pada 2004, ketika desainer Jonathan Ive dan timnya membuat prototipe tablet baru.

Produk tersebut seharusnya diluncurkan sebelum iPhone, tetapi perusahaan memutuskan bahwa iPhone lebih penting untuk dirilis lebih dulu. Kemudian iPhone diluncurkan pada 2007.

Baca juga: Suap Polisi dengan Ratusan iPad, Bos Apple Terancam Dibui

Kesuksesan iPhone mendorong rumor tentang produk tablet dari Apple berkembang. Banyak spekulasi terkait nama produk itu dan fitur-fitur yang akan dibawa.

CEO Apple saat itu, Steve Jobs, menjawab spekulasi  dengan mengumumkan iPad pada 27 Januari 2010 di Yerba Buena Center, San Fransisco.

Produk baru itu segera menarik perhatian karena membawa antarmuka multi-sentuh iPhone ke layar yang jauh lebih besar, memungkinkannya berfungsi seperti laptop, tapi tetap ringkas.

Apple mengembangkan versi khusus sistem operasi (OS) iPhone untuk iPad, yang membuat perangkat itu dapat menggunakan aplikasi dalam orientasi portrait atau landscape.

Fitur tersebut membuatnya lebih unggul dari iPhone, yang pada saat itu hanya dapat digunakan dalam orientasi portrait.

Generasi pertama iPad diterima dengan baik oleh pasar, dan terjual lebih dari 300.000 saat peluncuran. Pada 3 Mei 2010, produk itu telah terjual lebih dari 1 juta.

Halaman:

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[HOAKS] Sri Mulyani Jelaskan soal Utang Negara di Sidang MK

[HOAKS] Sri Mulyani Jelaskan soal Utang Negara di Sidang MK

Hoaks atau Fakta
Mengenang Vladimir Komarov, Orang Pertama yang Tewas dalam Misi Luar Angkasa

Mengenang Vladimir Komarov, Orang Pertama yang Tewas dalam Misi Luar Angkasa

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Gempa di Majene Sulawesi Barat

[HOAKS] Video Gempa di Majene Sulawesi Barat

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Ini Tidak Terkait Serangan Irak ke Pangkalan Militer AS di Suriah

[KLARIFIKASI] Foto Ini Tidak Terkait Serangan Irak ke Pangkalan Militer AS di Suriah

Hoaks atau Fakta
CEK FAKTA: Sekjen PDI-P Sebut Dugaan Kecurangan Pilpres 2024 Bisa Terjadi Lagi di Pilkada

CEK FAKTA: Sekjen PDI-P Sebut Dugaan Kecurangan Pilpres 2024 Bisa Terjadi Lagi di Pilkada

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Penjelasan soal Risiko Anemia Aplastik pada Obat Sakit Kepala

[KLARIFIKASI] Penjelasan soal Risiko Anemia Aplastik pada Obat Sakit Kepala

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] WEF Bantah Kabar Klaus Schwab Sakit Parah dan Dirawat di RS

[KLARIFIKASI] WEF Bantah Kabar Klaus Schwab Sakit Parah dan Dirawat di RS

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Jet Misterius Terlihat Dekat Israel

[HOAKS] Video Jet Misterius Terlihat Dekat Israel

Hoaks atau Fakta
'Me at The Zoo', Kilas Balik Video Pertama di YouTube

"Me at The Zoo", Kilas Balik Video Pertama di YouTube

Sejarah dan Fakta
INFOGRAFIK: Narasi Keliru Perbandingan Foto Antrean Warga pada 1965 dan 2024

INFOGRAFIK: Narasi Keliru Perbandingan Foto Antrean Warga pada 1965 dan 2024

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Video Perlihatkan Pohon Terbakar, Bukan Tentara Israel Bakar Masjid Al Aqsa

INFOGRAFIK: Video Perlihatkan Pohon Terbakar, Bukan Tentara Israel Bakar Masjid Al Aqsa

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Sandra Dewi Dijemput Paksa Polisi

[HOAKS] Sandra Dewi Dijemput Paksa Polisi

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Narasi Keliru soal Anak-anak Bermain di Pantai Gaza Pascaserangan Iran ke Israel

[KLARIFIKASI] Narasi Keliru soal Anak-anak Bermain di Pantai Gaza Pascaserangan Iran ke Israel

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Foto dengan Narasi Keliru soal Eksodus Warga Israel karena Serangan Iran

INFOGRAFIK: Foto dengan Narasi Keliru soal Eksodus Warga Israel karena Serangan Iran

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Uang Pembayaran Tol Masuk ke Rekening Pengusaha China

[HOAKS] Uang Pembayaran Tol Masuk ke Rekening Pengusaha China

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com