Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hoaks Sepekan: Ma'ruf Amin Minta Negara Hormati Hak LGBT hingga Ahok Jadi Ketua KPK

Kompas.com - 26/12/2022, 15:31 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

KOMPAS.com - Beragam hoaks dengan berbagai narasi beredar di media sosial selama sepekan terakhir.

Seperti narasi yang mengeklaim Wakil Presiden Ma'ruf Amin meminta negara menghormati hak kelompok lesbian, gay, biseksual, dan trasgender (LGBT).

Terdapat pula hoaks politik dengan narasi mengeklaim mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan batal diusung oleh Partai NasDem sebagai calon presiden di Pemilihan Umum 2024.

Berikut sederet hoaks yang beredar selama sepekan terakhir dan telah dibantah oleh Tim Cek Fakta Kompas.com.

Ma'ruf Amin minta negara menghormati hak LGBT

Tangkapan layar judul berita dengan gambar Wapres Ma’ruf Amin beredar di Facebook. Berita itu berjudul, "Ma'ruf Amin Minta negara hormati hak LGBT".

Namun berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, tangkapan layar judul berita yang beredar merupakan hasil rekayasa dari berita asli Kompas.com.

Judul berita yang asli yakni "Wapres Ma'ruf: Pendidikan adalah Kunci untuk Memastikan Masa Depan Bangsa".

Nasdem batal usung Anies sebagai Capres

Konten yang mengeklaim Partai Nasdem batal mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai capres di Pemilu 2024 beredar di Facebook.

Dalam keterangan video yang diunggah disebutkan bahwa Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh membatalkan deklarasi pencapresan Anies Baswedan.

Namun Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali mengonfirmasi kepada Tim Cek Fakta Kompas.com bahwa narasi yang beredar di Facebook itu tidak benar.

"Pencalonan Anies lewat Rakernas itu keputusan final. Jadi berita-berita yang berkembang itu tidak benar," kata Ali kepada Kompas.com, Kamis (22/12/2022).

Mantan Wapres Try Sutrisno meninggal dunia

Mantan Wakil Presiden ke-6 Republik Indonesia, Jenderal TNI (Purnawirawan) Try Sutrisno dikabarkan meninggal dunia.

Kabar Try Sutrisno meninggal dunia dibagikan di media sosial Facebook dan beredar juga melalui pesan berantai WhatsApp sejak Rabu (21/12/2022).

Namun Kepala RSPAD Gatot Soebroto Letnan Jenderal TNI Albertus Budi Sulistya mengatakan kepada Tim Cek Fakta Kompas.com, kabar Try Sutrisno meninggal dunia adalah hoaks.

"Betul bahwa Beliau dirawat di RSPAD sudah beberapa hari. Saat ini sudah pulih dan sehat sesuai usia," kata Budi saat dikonfirmasi Kompas.com, Kamis (22/12/2022) pagi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[HOAKS] The Simpsons Prediksi Pelepasan Nyamuk Wolbachia di Indonesia

[HOAKS] The Simpsons Prediksi Pelepasan Nyamuk Wolbachia di Indonesia

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Narasi Keliru soal Normalisasi Hubungan Indonesia dan Israel

[KLARIFIKASI] Narasi Keliru soal Normalisasi Hubungan Indonesia dan Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Konsentrasi SO2 di Pulau Jawa Tidak Membahayakan

[KLARIFIKASI] Konsentrasi SO2 di Pulau Jawa Tidak Membahayakan

Hoaks atau Fakta
Beragam Hoaks Seputar Konflik Iran-Israel

Beragam Hoaks Seputar Konflik Iran-Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Megawati, Muhaimin, dan Surya Paloh Terjadi pada 2014

[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Megawati, Muhaimin, dan Surya Paloh Terjadi pada 2014

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Uang Nasabah di Rekening BRI Hilang akibat Bansos Pemilu

[HOAKS] Uang Nasabah di Rekening BRI Hilang akibat Bansos Pemilu

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Bagaimana Cara Mendeteksi Gambar atau Foto Hasil Rekayasa AI?

[VIDEO] Bagaimana Cara Mendeteksi Gambar atau Foto Hasil Rekayasa AI?

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Pesawat Jatuh di Perairan Selatan Nagakeo NTT, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Pesawat Jatuh di Perairan Selatan Nagakeo NTT, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks, Sampul Majalah Forbes dengan Foto Ayatollah Ali Khamenei

INFOGRAFIK: Hoaks, Sampul Majalah Forbes dengan Foto Ayatollah Ali Khamenei

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Unjuk Rasa Warga Papua Terkait Pencurian Suara pada Pilpres 2024

[HOAKS] Video Unjuk Rasa Warga Papua Terkait Pencurian Suara pada Pilpres 2024

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Sri Mulyani Jelaskan soal Utang Negara di Sidang MK

[HOAKS] Sri Mulyani Jelaskan soal Utang Negara di Sidang MK

Hoaks atau Fakta
Mengenang Vladimir Komarov, Orang Pertama yang Tewas dalam Misi Luar Angkasa

Mengenang Vladimir Komarov, Orang Pertama yang Tewas dalam Misi Luar Angkasa

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Gempa di Majene Sulawesi Barat

[HOAKS] Video Gempa di Majene Sulawesi Barat

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Ini Tidak Terkait Serangan Irak ke Pangkalan Militer AS di Suriah

[KLARIFIKASI] Foto Ini Tidak Terkait Serangan Irak ke Pangkalan Militer AS di Suriah

Hoaks atau Fakta
CEK FAKTA: Sekjen PDI-P Sebut Dugaan Kecurangan Pilpres 2024 Bisa Terjadi Lagi di Pilkada

CEK FAKTA: Sekjen PDI-P Sebut Dugaan Kecurangan Pilpres 2024 Bisa Terjadi Lagi di Pilkada

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com