Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Hadiah Mobil Sport dalam Rangka HUT ke-54 Range Rover

Kompas.com - 16/12/2022, 10:40 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Penawaran hadiah mobil Range Rover Sport beredar di Facebook. Sebuah akun mengatasnamakan Range Rover mengumumkan pembagian empat unit mobil di Facebook, dalam rangka HUT ke-54.

Salah satu syarat untuk mendapatkan hadiah itu adalah dengan membagikan unggahan tersebut ke 10 grup dan menandai delapan teman di Facebook.

Unggahan itu mendapat banyak respons dari pengguna Facebook, dengan 38.000-an komentar dan 14.000-an kali dibagikan ulang.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, penawaran tersebut adalah hoaks.

Narasi yang beredar

Pembagian hadiah atau give away empat unit Range Rover Sport diunggah oleh akun Facebook ini pada Rabu (9/11/2022).

Berikut narasi lengkapnya:

Kami telah memutuskan pada ulang tahun ke-54 kami untuk memberikan 4 Range Rover Sport 2022 baru kepada seseorang yang menulis warna favoritnya. Contoh "Putih"

Pada kolom komentar, akun itu menjelaskan bahwa peluang mendapatkan hadiah mobil akan lebih besar jika pengguna Facebook membagikan unggahan itu kepada pengguna lainnya.

"Ikuti halaman ini, lalu bagikan postingan ini ke 10 grup facebook Anda dan tandai 8 teman Anda, peluang menang akan lebih besar. terima kasih," tulisnya.

Tangkapan layar unggahan hoaks di sebuah akun Facebook, Rabu (9/11/2022), soal penipuan pembagian hadiah atau give away empat unit Range Rover Sport.akun Facebook Tangkapan layar unggahan hoaks di sebuah akun Facebook, Rabu (9/11/2022), soal penipuan pembagian hadiah atau give away empat unit Range Rover Sport.
Penelusuran Kompas.com

Kompas.com menelusuri situs perusahaan Land Rover, tetapi tidak menemukan promo dan pembagian hadiah di situs tersebut. Begitu pula di situs dealer resmi Land Rover Indonesia.

Akun Facebook dan Instagram Land Rover juga tidak menawarkan hadiah mobil kepada pengguna.

Penawaran hadiah mobil melalui Facebook dengan membagikan sebuah unggahan sebanyak mungkin, merupakan pola penipuan yang belakangan marak.

Contohnya, Kompas.com pada Jumat (2/9/2022) menemukan hoaks soal penawaran motor listrik oleh Alfamart.

Pola serupa juga ditemukan pada giveaway sepeda listrik dari Volta Indonesia. Kompas.com pada Kamis (1/9/2022) juga telah melabeli narasi tersebut sebagai hoaks.

Rupanya, pola pembagian hadiah fiktif di Facebook semacam ini juga telah beredar di luar negeri sejak 2015.

Salah satunya seperti yang ditemukan oleh situs Thats Nonsense, 17 Februari 2015.

Sebaran hoaks hadiah mobil Range yang mereka temukan meminta pengguna untuk mengomentari unggahan dengan warna kesuakaan dan membagian unggahan kepada pengguna lainnya.

Penipuan semacam ini menargetkan keterlibatan pengguna sebanyak mungkin, sehingga membuat sebuah Halaman Facebook mendapat popularitas.

Kesimpulan

Pembagian hadiah atau give away empat unit Range Rover Sport 2022 adalah hoaks.

Unggahan itu merupakan scam untuk menarik keterlibatan pengguna Facebook sebanyak mungkin agar popularitas sebuah halaman atau page meningkat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Putri Raja Yordania Jatuhkan Drone Iran

[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Putri Raja Yordania Jatuhkan Drone Iran

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Konten dengan Narasi Keliru soal Kepanikan Warga Israel akibat Serangan Iran

[VIDEO] Konten dengan Narasi Keliru soal Kepanikan Warga Israel akibat Serangan Iran

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Warga Israel Melarikan Diri di Bandara Ben Gurion Pascaserangan Iran

[HOAKS] Video Warga Israel Melarikan Diri di Bandara Ben Gurion Pascaserangan Iran

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Drone Tersangkut Kabel Tak Terkait Serangan Iran ke Israel

[VIDEO] Drone Tersangkut Kabel Tak Terkait Serangan Iran ke Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Rudal Iran Hantam Pangkalan Militer Nevatim, Bukan Bandara Ben Gurion

[KLARIFIKASI] Video Rudal Iran Hantam Pangkalan Militer Nevatim, Bukan Bandara Ben Gurion

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Penumpang di Bandara Ben Gurion pada 2022, Bukan Eksodus akibat Serangan Iran

[KLARIFIKASI] Foto Penumpang di Bandara Ben Gurion pada 2022, Bukan Eksodus akibat Serangan Iran

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Pohon Terbakar Dekat Masjid Al-Aqsa pada 2021

[KLARIFIKASI] Video Pohon Terbakar Dekat Masjid Al-Aqsa pada 2021

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Truk Pembawa Senjata Iran Melintasi Perbatasan Suriah

[HOAKS] Foto Truk Pembawa Senjata Iran Melintasi Perbatasan Suriah

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks! Konten Tebak Angka Berhadiah Mobil

[VIDEO] Hoaks! Konten Tebak Angka Berhadiah Mobil

Hoaks atau Fakta
Beragam Video dengan Narasi Keliru Terkait Serangan Iran ke Israel

Beragam Video dengan Narasi Keliru Terkait Serangan Iran ke Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Rusia Dukung Iran jika AS Terlibat

[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Rusia Dukung Iran jika AS Terlibat

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Hoaks soal Penandatanganan Bukti Pelunasan Utang Indonesia ke China

[VIDEO] Beredar Hoaks soal Penandatanganan Bukti Pelunasan Utang Indonesia ke China

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Lama Warga Israel Berlindung Saat Melihat Roket

[KLARIFIKASI] Video Lama Warga Israel Berlindung Saat Melihat Roket

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Ini Tidak Terkait Penyitaan Kapal oleh Iran di Selat Hormuz

[KLARIFIKASI] Foto Ini Tidak Terkait Penyitaan Kapal oleh Iran di Selat Hormuz

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Tidak Benar McDonald's Pasang Poster Ucapan Selamat kepada IDF

[VIDEO] Tidak Benar McDonald's Pasang Poster Ucapan Selamat kepada IDF

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com