Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Wakil Presiden Eksekutif Pfizer Ditangkap karena Sebar Dokumen Rahasia

Kompas.com - 12/05/2022, 15:48 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Beredar narasi di media sosial yang menyebut bahwa Wakil Presiden Eksekutif Pfizer, Rady Johnson ditangkap oleh pihak berwajib.

Disebutkan, Johnson ditangkap setelah bocornya dokumen rahasia Pfizer.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi itu tidak benar alias hoaks.

Narasi yang beredar

Informasi mengenai Wakil Presiden Eksekutif Pfizer, Rady Johnson ditangkap, disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, ini, dan ini.

Setiap akun menyertakan tautan situs web Vancouvertimes.org.

Berikut narasi lengkapnya:

Breaking News.. Presiden Pfizer ditangkap...
Rady Johnson, Wakil Presiden eksekutif Pfizer, telah ditangkap di rumahnya dan didakwa dengan berbagai tuduhan penipuan oleh agen federal. Dia ditahan dan sedang menunggu sidang jaminan. Ini terjadi ketika 1.000 dokumen rahasia dari Pfizer dirilis, menunjukkan risiko sebenarnya dari vaksin eksperimental.

Tangkapan layar unggahan hoaks di sebuah akun Facebook, yang menyebut bahwa Wakil Presiden Eksekutif Pfizer, Rady Johnson ditangkap.akun Facebook Tangkapan layar unggahan hoaks di sebuah akun Facebook, yang menyebut bahwa Wakil Presiden Eksekutif Pfizer, Rady Johnson ditangkap.

Penelusuran Kompas.com

Rady Johnson memang betul merupakan Wakil Presiden Eksekutif Pfizer.

Kendati demikian, tidak ada bukti yang mendukung narasi dan klaim bahwa Johnson ditangkap dan didakwa atas tuduhan penipuan.

Begitu pula dengan narasi mengenai kebocoran dokumen Pfizer. Tidak ada butki yang mendukung klaim tersebut.

Sumber informasi tersebut, yakni dari situs web Vancouvertimes.org, juga tidak menyediakan bukti valid.

Setelah ditelusuri, rupanya situs web itu ternyata adalah situs yang khusus menerbitkan artikel-artikel satire.

Baga menu "About Us" atau "Tentang Kami" pada situs web Vancouvertimes.org, terdapat penjelasan berikut (dalam terjemahan bahasa Indonesia):

Vancouver Times adalah sumber satire paling terpercaya di West Coast. Kami menulis cerita satire tentang isu-isu yang mempengaruhi kaum konservatif.

Kami tidak berafiliasi dengan media arus utama (CBC, CTV, dll) dalam hal apa pun, dan kesamaan apa pun antara konten kami dan karya MSM adalah murni kebetulan.

Tangkapan layar menu About Us atau Tentang Kami pada situs web satir Vancouvertimes.org.Vancouvertimes.org Tangkapan layar menu About Us atau Tentang Kami pada situs web satir Vancouvertimes.org.

Kesimpulan

Narasi yang menyebut bahwa Wakil Presiden Eksekutif Pfizer, Rady Johnson ditangkap adalah hoaks.

Informasi itu didapat dari situs web yang khusus menerbitkan artikel satire.

Kabar mengenai ditangkapnya Rady Johnshon dapat dipastikan salah dan merupakan bentuk satire atau parodi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[KLARIFIKASI] Video Pohon Terbakar Dekat Masjid Al-Aqsa pada 2021

[KLARIFIKASI] Video Pohon Terbakar Dekat Masjid Al-Aqsa pada 2021

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Truk Pembawa Senjata Iran Melintasi Perbatasan Suriah

[HOAKS] Foto Truk Pembawa Senjata Iran Melintasi Perbatasan Suriah

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks! Konten Tebak Angka Berhadiah Mobil

[VIDEO] Hoaks! Konten Tebak Angka Berhadiah Mobil

Hoaks atau Fakta
Beragam Video dengan Narasi Keliru Terkait Serangan Iran ke Israel

Beragam Video dengan Narasi Keliru Terkait Serangan Iran ke Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Rusia Dukung Iran jika AS Terlibat

[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Rusia Dukung Iran jika AS Terlibat

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Hoaks soal Penandatanganan Bukti Pelunasan Utang Indonesia ke China

[VIDEO] Beredar Hoaks soal Penandatanganan Bukti Pelunasan Utang Indonesia ke China

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Lama Warga Israel Berlindung Saat Melihat Roket

[KLARIFIKASI] Video Lama Warga Israel Berlindung Saat Melihat Roket

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Ini Tidak Terkait Penyitaan Kapal oleh Iran di Selat Hormuz

[KLARIFIKASI] Foto Ini Tidak Terkait Penyitaan Kapal oleh Iran di Selat Hormuz

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Tidak Benar McDonald's Pasang Poster Ucapan Selamat kepada IDF

[VIDEO] Tidak Benar McDonald's Pasang Poster Ucapan Selamat kepada IDF

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Video dengan Narasi Keliru soal Serangan Rudal Iran ke Tel Aviv

INFOGRAFIK: Video dengan Narasi Keliru soal Serangan Rudal Iran ke Tel Aviv

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Suasana Mencekam di Israel Pascaserangan Iran

[HOAKS] Video Suasana Mencekam di Israel Pascaserangan Iran

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] BI Mengeluarkan Uang Baru Rp 1.0

[HOAKS] BI Mengeluarkan Uang Baru Rp 1.0

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Narasi Keliru soal Perempuan Bikin Vlog Saat Tsunami di Taiwan

[VIDEO] Narasi Keliru soal Perempuan Bikin Vlog Saat Tsunami di Taiwan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Warga Palestina Rayakan Serangan Iran ke Israel

[HOAKS] Video Warga Palestina Rayakan Serangan Iran ke Israel

Hoaks atau Fakta
Manipulasi Video Kim Jong Un Mengeksekusi Mati Koruptor

Manipulasi Video Kim Jong Un Mengeksekusi Mati Koruptor

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com