Materazzi dan Davids Susul Cannavaro ke Indonesia

Kompas.com - 17/02/2012, 00:12 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Selain menghadirkan mantan pemain Juventus, Fabio Cannavaro, acara Starbol Indonesia 2012 yang akan digelar pada 24-25 Februari 2012 di Istora Senayan dipastikan juga akan dihadiri dua bintang sepak bola kelas dunia lainnya. Dua bintang tersebut, yakni bek Inter Milan, Marco Materrazi, dan mantan pemain Juventus, Edgar Davids.

Selain ketiga pemain itu, mantan pemain Arsenal, Robert Pires, dan eks pemain Brasil, Denilson, juga akan datang untuk acara yang sama. Para bintang internasional itu akan tampil dalam pertandingan indoor football yang sangat terkenal di Amerika Latin, yakni showbol. Showbol adalah permainan sepak bola dalam ruang di mana setiap tim yang bertanding diperkuat enam pemain.

"Ini seperti janji yang sempat kami sampaikan pada jumpa pers pertama tepat sebulan yang lalu. Waktu itu kami masih mengusahakan mendatangkan tambahan pemain bintang dan sekarang kami sampaikan jika Materazzi dan Davids akan jadi bagian dari pergelaran mendatang," ujar Direktur Utama PT MorStar Indonesia Febri Momor selaku promotor acara tersebut dalam keterangan pers yang diterima Kompas.com, di Jakarta, Kamis (16/2/2012).

Menurut Febri, dengan hadirnya sejumlah bintang tersebut, diharapkan pencinta sepak bola Tanah Air dan tim nasional Indonesia dapat terhibur. Apalagi, lanjutnya, sejumlah bintang tersebut direncanakan untuk memberikan coaching clinic di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan pada 24 Februari.

"Tentunya Starbol Indonesia 2012 kali ini akan sangat menarik dan menghibur para pencinta sepak bola di Tanah Air. Tentu saja itu terjadi dengan dihadirkannya bintang-bintang sepak bola dunia ke Indonesia. Yang utama tentu saja kami sangat berharap, berbagi pengalaman berharga bisa dirasakan para pemain sepak bola di Indonesia," kata Febri.

Dalam acara itu, para bintang kelas dunia akan bermain dalam dua tim. Tim Samba and Friends akan melawan tim Eropa and Friends. Masing-masing kelompok tersebut rencananya juga akan diisi oleh pemain-pemain Indonesia.

Acara ini juga digelar untuk menyemarakkan Piala Eropa 2012 yang akan dilaksanakan di Polandia dan Ukraina pada Juni mendatang. RCTI selaku salah satu stasiun televisi yang akan menyiarkan langsung turnamen tersebut turut bekerja sama dengan MorStar dalam mendatangkan pemain-pemain dunia dan sejumlah event sepak bola jelang Piala Eropa 2012.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Indonesia Vs Panama di Toulon Cup 2024, Garuda Muda Takluk 0-4

Hasil Indonesia Vs Panama di Toulon Cup 2024, Garuda Muda Takluk 0-4

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79: Gugun Gusman Punya Senjata Jitu Habisi Lin Yang

One Pride MMA 79: Gugun Gusman Punya Senjata Jitu Habisi Lin Yang

Sports
Pelatih Irak Optimistis Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Babak Selanjutnya

Pelatih Irak Optimistis Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Babak Selanjutnya

Timnas Indonesia
Update Klasemen Grup F: Indonesia Ditempel Vietnam, Usai Menang atas Filipina

Update Klasemen Grup F: Indonesia Ditempel Vietnam, Usai Menang atas Filipina

Timnas Indonesia
Kata Justin Hubner soal Blunder Ernando

Kata Justin Hubner soal Blunder Ernando

Liga Indonesia
Hitung-hitungan Poin Agar Timnas Indonesia Lolos dari Grup F

Hitung-hitungan Poin Agar Timnas Indonesia Lolos dari Grup F

Timnas Indonesia
Hasil Vietnam vs Filipina 3-2: Menang Comeback, The Golden Star Warriors Tempel Garuda

Hasil Vietnam vs Filipina 3-2: Menang Comeback, The Golden Star Warriors Tempel Garuda

Internasional
Indonesia Open 2024: Wakil China Ungkap Kunci Comeback atas Ahsan/Hendra

Indonesia Open 2024: Wakil China Ungkap Kunci Comeback atas Ahsan/Hendra

Badminton
Indonesia Vs Irak: Jordi Amat Kartu Merah, STY Sebut Masih Pemain Terbaik

Indonesia Vs Irak: Jordi Amat Kartu Merah, STY Sebut Masih Pemain Terbaik

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Ruang Ganti Usai Ernando-Jordi Bikin Kesalahan

Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Ruang Ganti Usai Ernando-Jordi Bikin Kesalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Dikalahkan Irak, STY Ungkap Janji

Indonesia Dikalahkan Irak, STY Ungkap Janji

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia setelah Takluk dari Irak

Jadwal Timnas Indonesia setelah Takluk dari Irak

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Fikri/Bagas Sukses Melaju ke Perempat Final

Hasil Indonesia Open 2024: Fikri/Bagas Sukses Melaju ke Perempat Final

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai Lempar Raket, Ahsan/Hendra Kalah di 16 Besar

Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai Lempar Raket, Ahsan/Hendra Kalah di 16 Besar

Badminton
Leo/Daniel Terhenti di 16 Besar Indonesia Open, Banyak Lakukan Kesalahan

Leo/Daniel Terhenti di 16 Besar Indonesia Open, Banyak Lakukan Kesalahan

Badminton
Komentar
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com