Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Lengkap Hylo Open 2023: Praveen/Melati Terhenti, 4 Wakil Indonesia ke 16 Besar

Kompas.com - 01/11/2023, 22:51 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia menyisakan dua wakil di sektor ganda campuran pada turnamen BWF World Tour Super 300 Hylo Open 2023. 

Ada tiga wakil Indonesia di nomor ganda campuran yang bertanding pada babak 32 besar Hylo Open di Saarlandhalle,Saarbrucken, Jerman, Rabu (1/11/2023). 

Mereka adalah Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. 

Praveen/Melati langsung tersingkir usai kalah 15-21, 18-21 dari unggulan ketiga asal Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje. 

Baca juga: Hasil French Open 2023: Gelar Super 750 Pertama Jonatan, Fikri/Bagas Runner-up

Sementara itu, Rehan/Lisa dan Dejan/Gloria berhasil mengamankan tiket babak 16 besar Hylo Open 2023

Rehan/Lisa mengalahkan wakil Denmark lainnya yaitu Mathias Thyrri/Amalie Magelund, sedangkan Dejan/Gloria menang atas Jan Colin Voelker/Stine Kuespert (Jerman). 

Dejan/Gloria dan Rehan/Lisa mengikuti jejak dua ganda putri Indonesia yang lebih dulu memastikan langkah ke babak 16 besar kemarin. 

Kedua ganda putri itu adalah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi 

Baca juga: Jonatan Juara French Open 2023: Target Tercapai, Bungkam Keraguan

Indonesia memang hanya menurunkan lima wakil setelah turun dengan kekuatan penuh pada Denmark Open dan French Open 2023. 

Adapun jadwal babak 16 besar Hylo Open 2023 akan kembali digelar di Saarlandhalle pada Kamis (2/11/2023) mulai pukul 16.00 WIB. 

Hasil wakil Indonesia pada babak 32 besar Hylo Open 2023, Rabu (1/11/2023)

  • Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Jan Colin Voelker/Stine Kuespert (Jerman): 21-16, 21-18
  • Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje (3/Denmark): 15-21, 18-21
  • Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (7) vs Mathias Thyrri/Amalie Magelund (Denmark) 21-9, 22-20
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com