Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Japan Open 2023: Bermain 60 Menit, Gregoria Terhenti pada Semifinal

Kompas.com - 29/07/2023, 17:52 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, terhenti pada semifinal Japan Open 2023 setelah kalah dari He Bing Jiao (China). 

Duel antara Gregoria dan He Bing Jiao di Yoyogi 1st National, Sabtu (29/7/2023) sore WIB, tuntas dengan skor 21-13, 18-21, 9-21 dalam tempo pertandingan 60 menit. 

Hasil ini membuat Indonesia hanya mengirimkan satu wakil ke final Japan Open 2023, yakni tunggal putra Jonatan Christie.

Selain Gregoria, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga mengalami kekalahan. Jonatan lolos usai mengalahkan Lakshya Sen (India). Ia akan melawan Viktor Axelsen esok hari. 

Baca juga: Gagal ke Final Japan Open 2023, Fajar/Rian Fokus Perbaiki Performa demi Tiket Olimpiade Paris 2024

Rangkuman pertandingan

Dua pukulan  yang nyangkut di net dan smes lurus di sisi kiri lapangan yang gagal dijangkau He Bing Jiao membuat Gregoria membuka gim pertama dengan keunggulan 3-0. 

Gregoria memperlebar jarak hingga unggul 11-4 pada interval gim pertama. Reli terpanjang dalam laga ini terjadi pada kedudukan 14-8 untuk keunggulan Gregoria. 

He Bing Jiao menyambar bola tanggung, tetapi masih bisa dikembalikan Gregoria. Reli 27 pukulan berakhir usai He Bing Jiao melakukan kesalahan. 

Baca juga: Jonatan Christie ke Final Japan Open 2023: Berkat Taktik Jitu Tak Mau Obral Serangan

Pukulannya tidak akurat yang menyebabkan bola keluar dan menambah keunggulan Gregoria menjadi 15-8. 

Smes He Bing Jiao yang membentur net mengantarkan Gregoria mencapai game point 20-11. Gregoria pada akhirnya menang 21-13 usai He Bing Jiao gagal meladeni permainan net-nya. 

Gim kedua berjalan lebih ketat. Setelah unggul 5-3, Gregoria mendapat perlawanan dari He Bing Jiao yang terus menempel perolehan poinnya. 

Kedua pemain bergantian mendulang poin hingga kedudukan 8-8, sebelum He Bing Jiao menjaga jarak dan unggul 10-8. 

Baca juga: Hasil Japan Open 2023: Jonatan Christie Vs Viktor Axelsen di Final Tunggal Putra

Interval gim kedua menjadi milik He Bing Jiao dengan keunggulan 11-8 setelah jumping smash-nya ke sisi kanan Gregoria tak bisa dijangkau. 

Poin demi poin didapat Gregoria pasca-turun minum hingga mampu menyamakan skor menjadi 14-14 setelah pengembalian He Bing Jiao menyangkut.

Gregoria berbalik unggul 17-15 usai dua pukulan He Bing Jiao out di tempat yang sama. Namun, situasi yang sama juga terjadi pada Gregoria. 

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com