Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Trofi Badminton Asia Junior Championships Jadi Modal Mutiara Ayu Menuju Kejuaraan Dunia 2023

Kompas.com - 17/07/2023, 05:45 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Mutiara Ayu Puspitasari, langsung memasang target tinggi usai meraih gelar juara Badminton Asia Junior Championships atau Kejuaraan Asia Junior 2023.

Pemain berusia 17 tahun ini langsung membidik trofi BWF World Junior Championships alias Kejuaraan Dunia Junior 2023. Menurut Mutiara, trofi Kejuaraan Asia Junior 2023 jadi modal penting mewujudkan ambisi tersebut.

Kejuaraan Dunia Junior 2023 akan berlangsung menjelang akhir tahun ini, tepatnya 24 September hingga 8 Oktober 2023. Amerika Serikat menjadi penyelenggara turnamen tersebut.

Baca juga: Mutiara Ayu Ukir Sejarah, Tunggal Putri Pertama Indonesia Juara Kejuaraan Asia Junior

Sebelum menuju Kejuaraan Dunia Junior, Mutiara lebih dulu merengkuh titel juara Badminton Asia Junior Championships 2023.

Dalam partai final di GOR Amongraga, Yogyakarta, Minggu (16/7/2023), Mutiara mengalahkan pemain Korea Selatan, Kim Min-ji. Dia menang relatif mudah dengan skor 21-11, 21-17.

"Saya mengincar gelar juara BWF World Junior Championships 2023 setelah ini. Gelar juara di sini menjadi modal berharga buat saya untuk mengarungi Kejuaraan Dunia," ujar Mutiara dikutip dari Antara.

Baca juga: Hasil Final Kejuaraan Asia Junior 2023: Mutiara Ayu Juara, Indonesia Satu Emas

Mutiara, yang membuat rekor sebagai tunggal putri pertama Indonesia yang juara Badminton Asia Junior Championships sejak turnamen beralias Kejuaraan Asia Junior tersebut digelar pada 1997, juga berpeluang mempertahankan gelar event ini.

Sebab, usianya masih memenuhi syarat untuk terlibat dalam Kejuaraan Asia Junior 2024. 

"Saya sendiri juga masih punya satu tahun lagi di usia saya untuk meraih gelar juara Badminton Asia Junior Championships," ungkap Mutiara.

"Sebisa mungkin saya mau fokus satu-satu terlebih dahulu sebelum menatap turnamen berikutnya."

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Internasional
Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Sports
Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Internasional
Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Internasional
Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Internasional
Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Internasional
Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Internasional
Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Internasional
Cristiano Ronaldo Raja Piala Eropa, Rekor Keterlibatan Gol

Cristiano Ronaldo Raja Piala Eropa, Rekor Keterlibatan Gol

Internasional
Lionel Messi Ikon Dunia, Bawa Perubahan yang Menguntungkan MLS

Lionel Messi Ikon Dunia, Bawa Perubahan yang Menguntungkan MLS

Internasional
Mbappe Dua Gol lawan Tim Cadangan Paderborn, Adaptasi dengan Masker

Mbappe Dua Gol lawan Tim Cadangan Paderborn, Adaptasi dengan Masker

Internasional
Fenomena Piala Eropa 2024, Enam Gol Bunuh Diri Jadi Primadona

Fenomena Piala Eropa 2024, Enam Gol Bunuh Diri Jadi Primadona

Internasional
Hasil Turkiye Vs Portugal 0-3: Rekor Assist Ronaldo dan Gol Bunuh Diri Keenam, Selecao ke 16 Besar!

Hasil Turkiye Vs Portugal 0-3: Rekor Assist Ronaldo dan Gol Bunuh Diri Keenam, Selecao ke 16 Besar!

Internasional
Euro 2024: Kante Luar Biasa Cerdas, Berbeda dan Pandai 'Mencuri'

Euro 2024: Kante Luar Biasa Cerdas, Berbeda dan Pandai "Mencuri"

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com