Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Juara Malaysia Masters 2023: Korea Dominan, Gregoria Runner-up

Kompas.com - 28/05/2023, 21:12 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tim bulu tangkis Korea Selatan mendominasi daftar juara Malaysia Masters 2023 setelah dua wakilnya berhasil meraih kemenangan pada partai puncak.

Adapun dua wakil Korea Selatan yang berhasil meraih kemenangan pada final Malaysia Masters 2023 adalah Baek Ha Na/Lee So Hee (ganda putri) dan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (ganda putra).

Baek Ha Na/Lee So Hee bertanding melawan wakil tuan rumah, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, saat tampil pada final Malaysia Masters 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Minggu (28/5/2023).

Hasilnya, mereka berhasil meraih kemenangan lewat rubber game dengan skor 22-20, 8-21, dan 21-17.

Baca juga: Rekap Final Malaysia Masters 2023: Indonesia Tanpa Gelar, Senasib dengan Tuan Rumah

Baek Ha Na/Lee So Hee menyudahi perlawanan Pearly Tan/Thinaah Muralitharan setelah berjuang selama 101 menit.

Sementara itu, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae yang turun di sektor ganda putra, melakoni partai puncak Malaysia Masters 2023 dengan melawan Man Wei Chong/Kai Wun Tee.

Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae pun sukses meraih kemenangan lewat rubber game ketika melawan ganda putra Malaysia tersebut.

Mereka menang dengan skor 21-15, 22-24, dan 21-19 dalam durasi 80 menit.

Baca juga: Hasil Final Malaysia Masters 2023, Gregoria Harus Akui Kelas Yamaguchi

Kemenangan Kan Min Hyuk/Seo Seung Jae sekaligus menegaskan dominasi Korea Selatan dalam ajang Malaysia Masters 2023.

Korea Selatan menjadi negara tersukses dengan torehan dua gelar juara di sektor ganda putri dan ganda putra.

Mereka unggul atas tiga negara lain, yakni Thailand, Jepang, dan India, yang masing-masing memiliki satu gelar juara.

Thailand meraih gelar juara lewat perjuangan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (ganda campuran).

Baca juga: Final Malaysia Masters 2023: Saat Performa Gregoria Dirusak Beban Pikiran

Sementara, Jepang dan India berjaya lewat keberhasilan Akane Yamaguchi (tunggal putri) serta Prannoy HS (tunggal putra).

Indonesia sejatinya juga memiliki peluang untuk membawa pulang gelar juara dari Malaysia Masters 2023.

Namun, satu-satunya wakil Indonesia yang tampil di final, yakni Gregoria Mariska Tunjung, belum berhasil memetik kemenangan.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com