Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Ranking BWF: Gregoria Dekati 10 Besar, Praveen/Melati Meroket

Kompas.com - 04/04/2023, 14:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber BWF

KOMPAS.com - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) telah merilis ranking BWF terbaru pada Selasa (4/4/2023) pagi WIB.

Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung masih berada di peringkat ke-12 dengan perolehan 59.035 poin.

Namun, Gregoria semakin mendekati 10 besar. Gregoria kini terpaut 4.060 poin dari pemain peringkat 10 Pornpawee Chochuwong (Thailand/63.095 poin).

Pekan lalu, Gregoria berjarak 4.174 poin dari tunggal putri urutan ke-10 dunia.

Baca juga: Update Ranking BWF: Gregoria Raih Peringkat Tertinggi dalam Karier

Gregoria Mariska Tunjung memangkas ketertinggalan poin setelah keluar sebagai juara Spain Masters 2023, akhir pekan lalu.

Pemain kelahiran Wonogiri, 23 tahun lalu itu, menaklukkan unggulan kedua asal India Pusarla V Sindhu 21-8, 21-8, pada laga final, Minggu (2/4/2023).

Sebelumnya, Gregoria juga menumbangkan unggulan pertama Carolina Marin (Spanyol) di semifinal dengan skor 10-21, 21-15, 21-10.

Bagi Gregoria Mariska, Spain Masters 2023 adalah gelar perdana dalam kariernya di turnamen BWF World Tour.

Baca juga: Gregoria Juara, BWF Soroti Kemenangan Tercepat dalam Sejarah Final Spain Masters

Pekan ini, Gregoria sedianya akan berjuang di Orleans Masters 2023 (4-9 April 2023). Namun, dia memutuskan mundur karena kondisinya tidak prima untuk bertanding.

Rencananya, Gregoria akan kembali bertanding di  Kejuaraan Asia 2023 pada 25-30 April di Dubai, Uni Emirat Arab.

Sementara itu, pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti mengalami peningkatan besar.

Praveen/Melati melesat 10 posisi dan kini menempati urutan ke-37 dalam ranking BWF (30.590 poin).

Baca juga: Praveen/Melati Kalah di Final Spain Masters 2023, Keraguan Jadi Kendala

Pekan lalu, pasangan yang akrab dipanggil Pramel ini menjadi runner-up Spain Masters 2023.

Praveen/Melati harus mengakui keunggulan wakil Denmark Mathias Christiansen/Alexandra Boje di final (20-22, 18-21).

Ranking BWF per Selasa (4/4/2023):

Tunggal putra

1. Viktor Axelsen (Denmark) - 108.206 poin

2. Jonatan Christie (Indonesia) - 79.112

3. Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) - 77.579

4. Lee Zii Jia (Malaysia) - 75.868

5. Kodai Naraoka (Jepang) - 73.772

6. Chou Tien Chen (Taiwan) - 71.226

7. Kunlavut Vitidsarn (Thailand) - 69.079

8. Loh Kean Yew (Singapura) - 68.874

9. Prannoy H. S. (India) - 64.347

10. Shi Yu Qi (China) - 62.400

-------

18. Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) - 54.264

27. Shesar Hiren Rhustavito (Indonesia) - 43.583

Tunggal putri

1. Akane Yamaguchi (Jepang) - 102.713 poin

2. An Se-young (Korea Selatan) - 98.953

3. Chen Yu Fei (China) - 91.956

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com