Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Spain Masters 2023: 12 Poin Beruntun Pasangan Ranking 128 Singkirkan Ana/Tiwi

Kompas.com - 30/03/2023, 18:23 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, gagal melangkah ke perempat final Spain Masters 2023.

Langkah mereka dihentikan pasangan China, Liu Sheng Shu/Tan Ning.

Dalam pertandingan babak 16 besar di Centro Deportivo Municipal Gallur, Madrid Spanyol, Kamis (30/3/2023), Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi kalah rubber game 11-21, 22-20, 8-21.

Hasil ini cukup mengejutkan jika melihat ranking dua pasangan ini.

Baca juga: Hasil Spain Masters 2023: Putri KW Dihentikan PV Sindhu

Ana/Tiwi yang merupakan unggulan ketujuh turnamen BWF World Tour Super 300 ini menempati peringkat 19 dunia sedangkan Liu Sheng Shu/Tan Ning ranking 128 BWF.

Dengan demikian, Indonesia tinggal berharap pada Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose, untuk meraih gelar dari sektor ganda putri.

Meilysa/Rachel baru akan bermain melawan wakil Taiwan, Chang Ching Hui/Yang Ching Tun.

Jalannya pertandingan

Gim pertama, Ana/Tiwi hanya bisa mengimbangi permainan lawan hingga unggul 7-5. Setelah itu, unggulan ketujuh ini keteteran karena Liu/Tan meraup tujuh poin untuk balik memimpin 12-7.

Pasangan China yang lolos dari kualifikasi ini bisa menjaga momentum. Mereka terus menjauh dari kejaran Ana/Tiwi hingga akhirnya menang 21-11 pada gim pembuka.

Pada awala gim kedua, Ana/Tiwi selalu tertinggal, bahkan sempat terpaut jauh 7-13. Pelan tapi pasti, Ana/Tiwi bisa mengejar dan menyamakan skor dalam kedudukan 17-17.

Liu/Tan sempat menjauh lagi ketika unggul 19-17, lalu meraih match point 20-19.

Baca juga: Hasil Spain Masters 2023: Christian Adinata Kalah, Tunggal Putra Indonesia Habis

Ana/Tiwi bisa menghentikan laju poin lawan karena tiga poin beruntun yang diraih membuat mereka menang 22-20.

Penampilan Ana/Tiwi anti-klimaks pada gim penentuan. Perlawanan hanya bisa diberikan pada awal gim ini saat tertinggal 3-6.

Setelah itu, Liu/Tan tak terbendung. Mereka mencetak 12 angka beruntun sehingga unggul jauh 18-2.

Dalam kondisi kritis, Ana/Tiwi masih bisa memberikan perlawanan. Tetapi mereka hanya bisa meraih enam poin sehingga kalah 8-21 dan gagal ke perempat final.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com