KOMPAS.com - Tim bulu tangkis Indonesia memiliki tiga wakil yang akan berjuang pada semifinal All England 2023.
Berdasarkan jadwal semifinal All England 2023, perjuangan ketiga wakil Indonesia itu akan tersaji di Utilita Arena Birmingham, Inggris, pada Sabtu (18/3/2023).
Adapun tiga wakil Indonesia yang bakal tampil dalam rangkaian semifinal All England 2023 adalah Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (ganda campuran), Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (ganda putra), dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (ganda putra).
Rehan/Lisa sebagai satu-satunya ganda campuran Indonesia yang tersisa, akan melawan unggulan 1 asal China Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong kala berjuang pada semifinal All England 2023.
Baca juga: Hasil All England 2023: Raih 6 Poin Beruntun, Rehan/Lisa ke Semifinal
Bagi Rehan/Lisa, pertandingan melawan Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong akan menjadi rintangan berat.
Sebab, Rehan/Lisa tercatat sudah dua kali bertanding melawan Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong dan selalu menelan kekalahan.
Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong juga sedang berada dalam tren apik setelah berhasil menjuarai salah satu dari dua turnamen yang mereka ikuti pada 2023.
Ganda campuran terbaik dunia itu meraih gelar juara dalam ajang Malaysia Open 2023, Januari lalu.
Baca juga: Rehan/Lisa Usai Tembus Semifinal All England 2023: Rasanya Gila dan Senang...
Sementara itu, Rehan/Lisa kali terakhir meraih gelar juara ketika tampil dalam ajang Hylo Open 2022 di Saarbruecken, Jerman.
Indonesia memiliki peluang mendominasi sektor ganda putra setelah Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian lolos ke semifinal All England 2023.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.